Iklan KPU

Home / BENGKALIS / DAERAH / PEMERINTAH

Senin, 17 April 2023 - 07:58 WIB

Ciptakan Mudik Aman Berkesan, 1.423 Personel Gabungan Dikerahkan

BENGKALIS | LENSANUSA.COM – Guna menciptakan rasa aman dan berkesan bagi para pemudik dalam menghadapi hari raya Idul Fitri 1444 H, sedikitnya 1.423 personel gabungan dikerahkan dalam Operasi Ketupat Lancang Kuning 2023.

Mengawali operasi tersebut, Kepolisian Resor (Polres) Bengkalis menggelar apel pasukan yang dipusatkan di halaman Markas Polres Bengkalis, Senin, 17 April 2023.

Apel operasi yang akan berlangsung selama 14 hari, terhitung 18 April s.d. 1 Mei itu dipimpin Kapolres Bengkalis, AKBP Setyo Bimo Anggoro. Hadir juga Wakil Bupati (Wabup) Bengkalis, H Bagus Santoso.

Menurut Kapolres, 1.423 personel gabungan itu terdiri dari unsur Polri, TNI dan instansi terkait. Seperti Basarnas, PLN, Pertamina, Damkar, Dishub, BPBD, Satpol PP, dan lain sebagainya.

Ribuan personel gabungan tersebut akan bertugas di beberapa pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu yang tersebar di wilayah Kabupaten Bengkalis.

Dijelaskan Kapolres, apel gelar pasukan yang dilaksanakan merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2023.

“Kami ingin memastikan kesiapan baik personel, sarana prasarana maupun cara bertindak”, ungkapnya.

Lebih lanjut disebutkan, pengamanan ekstra akan dilakukan dibeberapa titik seperti Pelabuhan Ro-Ro Bengkalis, Ro-Ro Rupat dan titik rawan lainnya.

Menurut Wabup Bagus Santoso upaya Polres Bengkalis menyambut lebaran Idul Fitri patut diapresiasi.

Berbagai upaya terus dilakukan Kapolres dan jajarannya, demi terciptanya kondusifitas dan rasa aman bagi masyarakat Kabupaten Bengkalis.

“Kegiatan ini juga merupakan wujud nyata kolaborasi dan sinergisitas antara Polri dengan stakeholder terkait, dalam rangka mengamankan mudik dan perayaan Idul Fitri 1444 H”, ungkapnya. #Inf/Ef

Berita ini 104 kali dibaca

Share :

Baca Juga

DAERAH

Pemkab Rohil Melalui DLH Laksanakan Penanaman 500 Pohon

DAERAH

Polda Riau Tangkap 5 Pegedar 276 Kg Narkotika, 1 Orang Tewas Ditembak

DAERAH

Polres Langkat Gelar Rapat Kordinasi Lintas Sektoral Ops Mantap Brata Toba 2023-2024

DAERAH

Ikuti Workshop Evaluasi Pengelolaan Keuangan Pembangunan Desa

BERITA NASIONAL

Cabang Syarhil Qur’an Kafilah Kampar, Tampil Memukau

ADVERTORIAL

DPRD Gelar Rapat Sidang Paripurna Istimewah Tahun 2024 Peringati HUT Kabupaten Kampar Ke-74

DAERAH

Rutan 1 Medan Gelar Kegiatan Beladiri Kempo 

PEMERINTAH

Asisten III Pemkab Rohil Buka Kegiatan Musrenbang di Kecamatan Pekaitan
× Admin