Home / DAERAH / SOSIAL BUDAYA / SUMATERA UTARA

Minggu, 14 Juli 2024 - 11:28 WIB

Adi Erlansyah Sediakan Ambulans Gratis untuk Masyarakat

 

PRINGSEWU| LensaNusa.com – Adi Erlansyah, bakal calon Bupati Pringsewu, menyediakan layanan ambulans gratis bagi masyarakat setempat. Informasi ini disampaikan langsung oleh Adi Erlansyah kepada awak media, pada Sabtu (13/07/2024).

“Mobil ambulans tersebut sudah kami siapkan sekitar sebulan yang lalu. Bagi masyarakat yang memerlukan bantuan pulang setelah perawatan di rumah sakit, bisa menghubungi kontak person yang tercantum di mobil ambulans 0813 7890 9872,” ujar Adi Erlansyah.

Adi menegaskan bahwa kendaraan tersebut diperuntukkan untuk membantu masyarakat. Ia juga menambahkan bahwa ambulans telah dilengkapi dengan peralatan standar untuk penanganan keadaan darurat.

“Ambulans tersebut sudah dilengkapi dengan perlengkapan standar yang digunakan untuk keadaan darurat,” jelasnya.

Inisiatif penyediaan ambulans gratis ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat, terutama dalam hal transportasi medis. Langkah ini juga menunjukkan kepedulian Adi Erlansyah terhadap kesehatan dan kesejahteraan warga Pringsewu.

Masyarakat yang membutuhkan layanan ambulans gratis ini dapat menghubungi nomor kontak yang tertera pada kendaraan. Dengan adanya fasilitas ini, diharapkan akses terhadap layanan kesehatan darurat bagi warga Pringsewu dapat lebih terjangkau dan mudah diakses. (Iyan)

Share :

Baca Juga

BENGKALIS

Bengkalis Dikunjungi Saudara Serumpun Dari Malaysia Dan Singapura, Bupati Sampaikan Pesatnya Pendidikan Agama Di Negeri Junjungan

DAERAH

Rutan Pekanbaru Hadirkan Harapan Baru Lewat Layanan Rehabilitasi

DAERAH

Danrem 031/WB Pimpin Sertijab Kepala Seksi Intelijen Kasrem 031/Wira Bima. 

BERITA NASIONAL

PWDPI dan Jurnalis Hadiri dan Liput Acara Presiden RI di Riau

ADVERTORIAL

Bupati Bengkalis Sampaikan Potensi Kawasan Industri Buruk Bakul ke Wamen Perindustrian

DAERAH

Sekda Kampar Pimpin Rapat Evaluasi Realisasi Fisik Dan Keuangan Kegiatan Pembangunan Tahun 2023

HUKUM/KRIMINAL

PWDPI Riau Laporkan Sejumlah Oknum Satpam PKSS yang Bertugas di MLK BRI ke Polda Riau

DAERAH

Polres Tanah Karo dan Basarnas Berhasil Evakuasi Pendaki Hipotermia di Gunung Sibayak