Home / DAERAH / SUMATERA UTARA / TNI/POLRI

Selasa, 11 Maret 2025 - 05:01 WIB

Polresta Deli Serdang Gelar Buka Puasa Bersama Warga RTP

LENSANUSA.COM | DELISERDANG -Dalam mewujudkan kepedulian kemanusiaan di bulan Ramadhan Polresta Deli Serdang menggelar acara buka puasa bersama warga Rumah Tahanan Polisi (RTP) Polresta Deli Serdang pada Minggu 9.Maret 2025.

Kapolresta Deli Serdang, Kombes Pol Raphael Sandhy Cahya Priambodo SIK didampingi Kasat Tahti AKP Edianto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kemanusiaan untuk warga binaan di RTP. “Melalui buka puasa bersama ini, kita nyatakan bahwa kepolisian tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga memiliki sisi humanis dalam membina masyarakat,” ujarnya.

Kegiatan yang berlangsung dengan penuh kebersamaan dan kekhusyukan ini diawali dengan tausiyah keagamaan yang memberikan motivasi dan pencerahan kepada warga binaan, dilanjutkan dengan doa bersama menjelang waktu berbuka. Setelah adzan Maghrib berkumandang, seluruh peserta menikmati hidangan berbuka puasa yang telah disediakan.

Salah satu warga binaan mengungkapkan rasa terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh pihak kepolisian. “Kami merasa diperhatikan dan dihargai. Semoga kebaikan ini terus berlanjut,” katanya.

Dengan adanya kegiatan buka bersama di bulan Ramadhan 1446 H ini, diharapkan dapat memperkuat nilai-nilai kemanusiaan dan menumbuhkan semangat positif bagi warga binaan RTP Polresta Deli Serdang.(##Humas Polresta DS)

 

Red/Dilla

Share :

Baca Juga

DAERAH

Polsek Padang Tualang, Polres Langkat Bersama Forkopimcam Lakukan GSN

BERITA NASIONAL

Kasrem 043/Gatam Dampingi Kapolda Lampung, Cek Situasi Arus Balik Idul Fitri 2024 di Pelabuhan Bakauheni

DAERAH

Pandangan Umum Fraksi-Fraksi, DPRD Kuansing Gelar Sidang Paripurna

BENGKALIS

MTQ Ke IX Tingkat Desa’ Kecamatan Bantan Resmi Di Buka.

TNI/POLRI

Polrestabes Medan Meringkus Tiga Pelaku Pencurian Kendaraan Bermotor

DAERAH

Randi Kurniawan,Ziarah Makam Tuan Guru Syekh Zainuddin,Tuan guru syekh ona Latif dan tuan syekh Judo di tanah putih 

BENGKALIS

Ketua DPRD Bengkalis Menghadiri Penyerahan LHP Atas LKPD di Provinsi Riau

BERITA NASIONAL

IPTU Zulkarnain Afianata, ST, M.Si, MH Mendapat Penghargaan Dari Kapolda Sumsel, Atas Prestasi Juara 1 Kejuaraan Karate Piala Kapolri Cup Tahun 2024 di Bogor Jawa Barat