Home / DAERAH / PEKANBARU

Senin, 2 Juni 2025 - 18:03 WIB

Puluhan Wartawan Berbagai Media dan Laskar Kemelayuan Berikan Dukungan Penuh Daerah Istimewa Riau 

PEKANBARU – LENSANUSA.COM – Sejumlah wartawan dari berbagai media dan laskar dari berbagai elemen masyarakat menyatakan dukungan penuh terhadap perjuangan pembentukan Daerah Istimewa Riau (DIR). Dukungan ini disampaikan dalam sebuah pertemuan yang berlangsung hangat di Balai Adat Lembaga Adat Melayu Riau (LAMR) Provinsi Riau, Senin petang (2/6/2025).

“Ada 13 laskar dan puluhan wartawan yang hadir saat ini untuk menyatakan dukungan terhadap perjuangan mewujudkan DIR,” ujar Khalid, pengurus Badan Pekerja Perwujudkan Daerah Istimewa Riau (BPP DIR) yang membidangi hubungan antar lembaga yang memimpin pertemuan itu.

Sementara itu, Ketua Umum Majelis Kerapatan Adat (MKA) LAMR, Datuk Seri Marjohan Yusuf, bersama Ketua Badan Perjuangan Pembentukan Daerah Istimewa Riau (BPP DIR) sekaligus Ketua Umum Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAMR Provinsi Riau, Datuk Seri H. Taufik Ikram Jamil, mengaku terharu atas dukungan tersebut. Keduanya menyambut hangat kedatangan para wartawan dan laskar, yang mereka sebut sebagai bagian penting dari perjuangan.

“Laskar dan media adalah ujung tombak perjuangan DIR. Media, dalam hal ini wartawan, adalah pencatat sejarah. Semoga pertemuan ini membawa berkah bagi kita semua,” ungkap Datuk Seri Taufik dalam sambutannya.

Dalam kesempatan tersebut, Datuk Seri Taufik menekankan bahwa Riau memiliki potensi besar dari sisi sejarah, budaya, bahasa, hingga kekayaan alam yang layak dijadikan dasar pembentukan status keistimewaan.

“Insya Allah, kita mengusung gagasan Daerah Istimewa Riau ini dari tamadun Melayu. Ini adalah keinginan luhur masyarakat Riau sejak dahulu kala,” tuturnya.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat Riau untuk mendoakan agar perjuangan ini diberi kelancaran dan keberkahan. “Harapan kita, semoga DIR ini bisa terwujud demi kebaikan bersama dan generasi mendatang.”

Sementara itu, Datuk Seri Marjohan Yusuf menegaskan bahwa gagasan DIR bukanlah sesuatu yang berlebihan, melainkan bentuk penghargaan atas jati diri dan sejarah panjang masyarakat Melayu Riau.

“Perjuangan DIR ini bukan untuk kepentingan pribadi atau LAMR, tapi untuk anak cucu kita kelak. Tujuannya jelas, dan ini adalah wujud kewajaran atas potensi dan kontribusi Riau selama ini,” ujarnya.

Datuk Seri Marjohan juga menyampaikan bahwa dukungan terhadap pembentukan DIR sebelumnya telah disampaikan oleh Gubernur Riau, Ketua DPRD Riau, hingga DPD RI Dapil Riau. “Saat ini kami sedang berjuang untuk bertemu langsung dengan Ketua DPR RI,” tambahnya.

Di akhir acara, ia menyampaikan ucapan terima kasih mendalam kepada seluruh wartawan dan laskar yang hadir. “Dari hati yang paling dalam, kami sangat berterima kasih atas dukungan kalian semua. Ini adalah penyemangat besar bagi kami,” pungkasnya.

Tampak hadir dalam pertemuan itu, Koordinator Hubungan antar Lembaga DPP DIR, Datuk Firman Edi, Anggota MKA Datuk Said Amir, Sekretariat LAMR Datuk Arman.

 

#daerahistimewariau

Share :

Baca Juga

PEMERINTAH

Asisten III Pemkab Rohil Buka Kegiatan Musrenbang di Kecamatan Pekaitan

DAERAH

Kelompok Tani Berkah Alam Purnama Bersama Polsek Kempas dan Bhayangkari Tanam Jagung Dukung Program Ketahanan Pangan.

DAERAH

Ketua PP PAC Medan Denai Bantah Keras Tudingan Jadi Bandar Narkoba dan Judi

BERITA NASIONAL

Optimalisasi Pemanfaatan Aplikasi SRIKANDI, Diskominfotiksan Kota Dumai Gelar Pelatihan Internal

DAERAH

Rumah Zakat Salurkan Beasiswa Kampoeng Cookies kepada 10 Anak Yatim dan Dhuafa di Tenayan Raya

DAERAH

Mengaku Anggota Polri Polda Sumut, Pria di Pangkalan Brandan Ditangkap Polisi,Korban Rugi Hampir Rp10 Juta

DAERAH

Pemudik Tahun 2023 Akan Meningkat, Dr Kamsol ; Suluruh Petugas Agar Bekerja Semaksimal Mungkin

DAERAH

Ribuan Botol Miras Dan Ratusan Knalpot Brong Dimusnahkan, Wakil Ketua DPRD Apresiasi Kinerja Polres Rohul