Home / TNI/POLRI

Sabtu, 6 Desember 2025 - 13:22 WIB

Alumni Akpol 1991 Kirim Bantuan Logistik Lewat Pesawat Khusus untuk Korban Bencana di Sumut

DELI SERDANG | LENSANUSA.COM – Kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam di wilayah Sumatera Utara terus berdatangan. Sabtu (6/12/2025) sekira pukul 01.00 WIB, bantuan logistik dari Alumni Akpol 1991 tiba melalui pesawat Black Stone Airlines dan langsung dilakukan serah terima di Terminal Cargo Lini 1 Bandara Kualanamu.

Bantuan tersebut diterima oleh Wadir Polairud Polda Sumut, AKBP Rocky Hasuhunan Marpaung, S.H., S.I.K., M.H., untuk selanjutnya digeser dan disimpan sementara di Mapolda Sumut sebelum disalurkan kepada masyarakat terdampak bencana di sejumlah titik.

Adapun jenis bantuan logistik yang diterima meliputi:
– Pop Mie sebanyak 300 dus
– Makanan cepat saji Bamboee 32 dus
– Makanan cepat saji merk Gajah 20 dus
– Lampu emergency 45 kotak
– Pampers dalam karung sebanyak 21 karung
– Pampers 15 kotak
– Selimut 3 karung
– Handuk 4 karung
Total keseluruhan bantuan mencapai tonase 2.195 kg.

Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H. melalui Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Dr. Ferry Walintukan, S.I.K., S.H., M.H., menyampaikan apresiasi atas kepedulian dan sinergi yang ditunjukkan oleh Alumni Akpol 1991 dalam upaya meringankan beban warga yang saat ini masih terdampak bencana.

“Seluruh bantuan yang tiba melalui pesawat charter ini merupakan wujud solidaritas dan empati dari Alumni Akpol 1991. Polri memastikan pendistribusiannya dilakukan secara terencana dan tepat sasaran,” tegas Kabid Humas.

Beliau menambahkan bahwa bantuan tersebut akan segera disalurkan ke daerah-daerah yang saat ini masih membutuhkan dukungan logistik akibat akses dan aktivitas yang terganggu pascabencana.

“Polda Sumut terus bekerja, baik dalam pendistribusian bantuan, pemulihan kondisi masyarakat, maupun upaya penanganan lanjutan di wilayah terdampak,” ujarnya.

Pengiriman bantuan menggunakan pesawat khusus tersebut menjadi bukti nyata bahwa dukungan bagi masyarakat terdampak bencana masih terus mengalir, dan Polri siap menjadi jembatan penyaluran bantuan agar manfaatnya dapat segera dirasakan korban di lapangan.

(**/Dilla)

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Polsek Hamparan Perak Amankan 3 Pelaku Pungli Bermodus Atur Lalu Lintas

TNI/POLRI

Anggota Pansus 1 DPRD Kampar Rinado Saputra Sampaikan Sejumlah Rekomendasi Kepada OPD

DAERAH

Polisi dan Instansi Terkait Amankan Lokasi Pascagempa di Kabupaten Tapanuli Utara

DAERAH

Pemantauan Arus Balik H + 4 lebaran Idul Fitri 1446 H di Jl. Tol Pekbang & Jl. Arteri Lintas Riau – Sumbar 

TNI/POLRI

Geger! Studio 21, DRED KTV dan Dragon KTV Direkomendasikan Tutup, Polda Sumut Bongkar Peredaran Narkoba

SUMATERA UTARA

Arus Lalu Lintas Lancar Menjelang Lebaran, Polres Sergai Tetap Lakukan Pengawasan

BERITA NASIONAL

Gelar Jumat Curhat di Kantor Camat Sungai Pinang, Ini yang Disampaikan Kapolsek Tanjung Raja

TNI/POLRI

Polres Binjai Siapkan Pasukan Dalmas Guna Antisipasi Kamtibmas