Home / TNI/POLRI

Senin, 12 Januari 2026 - 12:55 WIB

Personel Brimob Kawal Akses Jalan Darurat Desa Garoga demi Kelancaran Mobilitas Warga

TAPANULI SELATAN | LENSANUSA.COM — Personel Brimob Batalyon C Satuan Brimob Polda Sumatera Utara melaksanakan pengamanan dan pengawasan akses jalan darurat di Desa Garoga, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Minggu (11/01/2026). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keselamatan masyarakat serta pengguna jalan yang melintas di wilayah tersebut.

Dalam pelaksanaannya, personel Posko Dua Brimob tidak hanya melakukan pengawasan, tetapi juga aktif membantu masyarakat dan pengendara yang melintasi jalur darurat.

Untuk menjaga arus lalu lintas tetap tertib, personel menerapkan sistem buka tutup jalan sesuai kondisi di lapangan.

Danton Gas Batalyon C, Iptu Riswan, S.H., menempatkan personel di titik-titik rawan guna meminimalkan risiko kecelakaan dan memastikan arus kendaraan tetap berjalan dengan aman.

Iptu Riswan menyampaikan bahwa pengamanan jalan darurat merupakan bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat pascabencana.
“Kami berupaya memastikan akses jalan darurat dapat digunakan dengan aman dan tertib. Kehadiran personel di lapangan diharapkan membantu masyarakat serta mencegah terjadinya gangguan keselamatan bagi pengguna jalan,” ujarnya.

Kehadiran personel Brimob di lokasi mendapat respons positif dari masyarakat yang merasa terbantu dan lebih tenang saat melintas. Pengamanan ini diharapkan dapat terus mendukung mobilitas warga hingga kondisi akses jalan kembali normal sepenuhnya.
(Red/Dilla)

Share :

Baca Juga

LANGKAT

Kapolres Langkat Pimpin Apel Personil Pengamanan Terakhir Pleno

TNI/POLRI

Polres Pelabuhan Belawan Amankan 5 Pengguna Narkoba Saat Penyisiran Lokasi Rawan Tawuran

DAERAH

Satgas TMMD ke 121 Kodim 0424/Tanggamus Bangun Plat Duiker Jalan Penghubung Menuju TPU dan Perkebunan 

TNI/POLRI

Polres Langkat Pastikan Tahap Pencoblosan Pilkada 2024 Berjalan Aman dan Kondusif

TNI/POLRI

Instruksi Bupati Bengkalis, Disdagperind Imbau Seluruh SPBU di Setiap Kecamatan Prioritaskan Penyaluran BBM untuk Masyarakat

TNI/POLRI

Belum Terkuak Setelah Sebulan Kuburannya Dibongkar, Polisi Masih Menunggu Hasil Autopsi

TNI/POLRI

Disiplin Meningkat, Pelanggaran Anggota Polda Sumut Turun Signifikan di 2024

TNI/POLRI

Polsek Medan Tuntungan Tangkap Pria Mengaku Polisi yang Lakukan Penipuan dan Penggelapan