Home / DAERAH

Senin, 22 Mei 2023 - 14:02 WIB

Tingkatkan Disiplin Anggota, Propam Polresta Bandar Lampung Lakukan Gaktiblin

BANDAR LAMPUNG | LENSANUSA.COM – Seksi Propam Polresta Bandar Lampung melakukan kegiatan penegakan, penertiban dan disiplin (Gaktiblin) kepada personel Polresta Bandar Lampung dan Polsek Jajaran, Senin (22/05/2023) pagi.

Dipimpin oleh Kasi Propam Polresta Bandar Lampung Iptu B. Panggabean bersama personel Propam Polresta Bandar Lampung, pengecekan sikap tampang, Gampol dan administrasi perorangan dilakukan usai pelaksanaan apel pagi di Mapolresta Bandar Lampung.

Kasi Propam Polresta Bandar Lampung Iptu B. Panggabean mewakili Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Ino Harianto, S.I.K., M.M., menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai kontrol terhadap personel baik sikap tampang, Gampol maupun barang inventaris organik Polri yaitu KTA, KTP, Surat Kendaraan dan Kartu Senjata Api.

“Kita memastikan bahwa personel ini siap dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, tentunya hal itu diawali dengan kedisiplinan” Ucap Iptu B. Panggabean.

Lebih lanjut, Kasi Propam Polresta Bandar Lampung Iptu B. Panggabean berpesan kepada personel agar menghindari hal hal yang melanggar aturan dan dapat merusak citra Polri, khususnya terkait kedisiplinan dalam tugas sehari hari. (Sm)

Share :

Baca Juga

DAERAH

Pasukan Tameng Adat se-Provinsi Riau akan dikerahkan untuk “menghitamkan” lokasi perusahaan PT Wina Dumai dan areal kerja PT GPN

DAERAH

Banjir di Nias Selatan, Polisi Bantu dan Evakuasi Warga dengan Sigap

DAERAH

Danrem 031/Wira Bima Hadiri Upacara Pembukaan Jambore Karhutla 2025 Provinsi Riau

BENGKALIS

Sebagai Bentuk Kepedulian, Bupati Kasmarni Kunjungi Kampung Tertua Dusun Bagan Benio

DAERAH

Asintel Kejati Riaum Budi Kisnanto Jadi Narasumber Kegiatan Penkum di Kabupaten Rokan Hilir

DAERAH

Bupati dan Wabup Hadiri Gerakan Minum Tablet Tambah Darah Cegah Stunting

DAERAH

Bupati Rohil Buka Tahap Penyaringan Bacalon Penghulu

BENGKALIS

Bupati Kasmarni Buka Rakor Pemerintah Desa se-Kabupaten Bengkalis