Home / TNI/POLRI

Senin, 18 November 2024 - 20:35 WIB

Bhabinkamtibmas dan Babinsa Sosialisasikan Himbauan Kamtibmas di Desa Perlis

LANGKAT | LENSANUSA.COM – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Pangkalan Berandan, Bripka Wilhadi, bersama Babinsa Koramil 18/BB, Sertu Sahrial, melaksanakan sambang dan memberikan himbauan kepada warga Desa Perlis, Kecamatan Berandan Barat, Senin (18/11/23).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap berbagai potensi gangguan keamanan dan masalah sosial. Dalam kesempatan tersebut, Bripka Wilhadi dan Sertu Sahrial mengajak para orang tua untuk lebih memperhatikan aktivitas anak-anak mereka, terutama dalam mencegah keterlibatan anak dalam judi online.

Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk menjaga anak-anak agar tidak mudah tergiur ajakan keluar negeri oleh agen atau pihak yang tidak bertanggung jawab, yang dapat berpotensi menjerumuskan mereka menjadi korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).

“Kami meminta orang tua untuk lebih waspada dan memberikan pengawasan ketat terhadap anak-anak. Jangan sampai mereka terjerat dalam praktik yang merugikan, baik itu judi online, TPPO, maupun penyalahgunaan narkoba,” ujar Bripka Wilhadi.

Masyarakat juga diminta aktif melaporkan kepada pihak berwajib jika mengetahui adanya peredaran atau penyalahgunaan narkoba di desa mereka. “Laporkan segera jika ada yang mencurigakan. Bersama, kita bisa memberantas peredaran narkoba,” tambahnya.

Selain itu, himbauan untuk waspada terhadap kejahatan jalanan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor) juga disampaikan. Warga diingatkan agar selalu menjaga keamanan lingkungan dan segera melapor jika menemukan hal-hal mencurigakan.

Tak hanya terkait keamanan, Bripka Wilhadi dan Sertu Sahrial juga memberikan sosialisasi tentang Pemilu 2024. Mereka mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan informasi hoaks yang beredar menjelang Pilkada serentak ini.

“Kami mendorong masyarakat untuk mencari informasi dari sumber resmi dan tetap menjaga kerukunan selama proses pemilu berlangsung,” tutur Sertu Sahrial.

Kapolres Langkat AKBP David Triyo Prasojo, S.H., S.I.K., M.Si., melalui Kasi Humas Polres Langkat AKP Rajendra Kusuma, menyatakan bahwa kegiatan sambang ini merupakan langkah nyata sinergi antara Polri dan TNI dalam menjaga keamanan masyarakat.

“Kami mengapresiasi peran aktif Bhabinkamtibmas dan Babinsa dalam memberikan edukasi kepada masyarakat. Dengan kerja sama semua pihak, kami optimis situasi Kamtibmas di wilayah Langkat tetap kondusif,” ujar AKP Rajendra Kusuma.

Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat Desa Perlis semakin sadar akan pentingnya peran mereka dalam menjaga keamanan dan ketertiban, serta mendukung suksesnya pelaksanaan Pemilu 2024 yang aman dan damai. *Dilla.

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Jaga Integritas, Ditresnarkoba Polda Sumut Rutin Cek Urine Personel

TNI/POLRI

Polrestabes Medan Berhasil Menangkap Pelaku Pembunuhan Tiar Martha Situngkir

BERITA NASIONAL

Kapolsek Rantau Alai Pimpin Langsung Giat Apel Pagi dan Kurve Pembersihan Mako Pospol Kandis

DAERAH

Sat Lantas Polres Kuansing Pasang Spanduk Himbauan di Lokasi Rawan Lakalantas

TNI/POLRI

Lakukan GSN, Satres Narkoba Polres Binjai Ringkus 5 Pemakai Sabu di Binjai Timur

BERITA NASIONAL

Perkuat Ikatan Pemerintah Dan Masyarakat, Danrem 043/Gatam Bersama Forkopimda Provinsi Safari Ramadhan Ke Kabupaten Tulang Bawang

SUMATERA SELATAN

Aiptu Kms Rudi Giat Polisi Sanjo Bersama Warga Desa Bandar Agung Kecamatan Lalan

DAERAH

Polres Nias Sunut Gelar Apel Pasukan OPerasi Patuh TOba 2024