Home / DI YOGYAKARTA

Kamis, 19 Juni 2025 - 08:55 WIB

Eratkan Hubungan Emosional, Polda DIY Gelar Anjangsana Ke Keluarga Besar Polri di Yogyakarta

YOGYAKARTA | LENSANUSA.COM. – Menjelang Hari Bhayangkara ke-79, Polda DIY menggelar kegiatan anjangsana sebagai bentuk penghormatan dan kepedulian terhadap keluarga besar Polri, Kamis (19/6/2025).

Kegiatan ini meliputi kunjungan ke kediaman Kapolda pada masanya, Warakawuri dan juga personel aktif yang sedang sakit.

Kabidhumas Polda DIY Kombes Pol Ihsan, S.I.K., menyebutkan bahwa kemarin (18/6) Polda DIY telah melaksanakan anjangsana dengan mengunjungi para Warakawuri yang merupakan istri dari personel yang telah tutup usia yakni Ibu Nana Rianawati dan Ibu Suyatmining.

“Menjadi salah satu sasaran anjangsana, kami juga mengunjungi sebanyak 4 anak yatim-piatu yang merupakan keluarga personel yang telah gugur untuk memberikan tali asih” tambahnya.

Tidak hanya itu, Polda DIY juga menjenguk personel aktif yang sedang sakit menahun yakni ada AKBP Irwan Setyawan, S.Pd., Aiptu Sukardi, Aiptu Rohmad Widodo dan Bripka Mulyono.

“Bahkan kami juga mengunjungi ke kediaman Kapolda DIY pada masanya yakni Irjen Pol (Purn) Wahyu Saronto, M.Si.,” ucapnya.

“Sedangkan hari ini kami akan mengunjungi ke kediaman Irjen Pol (Purn) Drs. R.M. Haka Astana Mantika Widya, S.H., yang juga merupakan Kapolda DIY pada masanya,” tambahnya.

Kabid Humas menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian Bakti Sosial Polri yang rutin digelar menjelang peringatan Hari Bhayangkara.

“Anjangsana ini merupakan bentuk kepedulian dan penghargaan kami kepada para senior dan keluarga besar Polri. Mereka adalah bagian dari sejarah dan pengabdian panjang institusi ini,” ucapnya.

Kombes Ihsan menuturkan bahwa kunjungan ini dilakukan secara langsung oleh jajaran Polda DIY sebagai wujud kebersamaan dan tali asih terhadap mereka yang telah berjasa bagi institusi Polri.

“Semangat Hari Bhayangkara adalah semangat kebersamaan, pengabdian, dan cinta terhadap sesama,” ujar Kombes Pol Ihsan.

Ia menambahkan, kegiatan ini juga bertujuan mempererat hubungan emosional antara anggota aktif dengan para purnawirawan serta keluarga besar Polri lainnya.*SY.

 

Share :

Baca Juga

DI YOGYAKARTA

Pajero Tabrak Pikap dan Dua Motor dijalan Jogja – Wonosari ,Dua Korban dilarikan ke Rumah Sakit

DI YOGYAKARTA

Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 79, Polres Bantul Gelar Bakti Sosial untuk Masyarakat

DI YOGYAKARTA

Gelar Operasi Pekat Progo 2025, Polres Bantul Sita Puluhan Botol Miras Oplosan

DI YOGYAKARTA

Angka Lakalantas di Bantul Menurun, PMI Bantul Tangani 117 Kasus di November 2024

DI YOGYAKARTA

Pisah Sambut Dandenkesyah 04.04.02 Yogyakarta

ADVERTORIAL

Dua Orang Tewas Belasan Luka Luka, Insiden Bus Vs Truk Di Milir Wates Kulon Progo.

DI YOGYAKARTA

Pelajar di Bantul Tewas Usai Adu Celurit dengan Orang Tak Dikenal di Jalan Bawuran Pleret

DI YOGYAKARTA

Tertabrak Pikap dari Belakang, Pengendara Astrea Prima Meninggal Dunia