Home / DAERAH / PEKANBARU

Minggu, 14 Mei 2023 - 19:25 WIB

Hadiri Halalbihalal IKA Inhu, Wagub Riau Himbau Jaga Situasi Kondusif Jelang Pemilu 2024

PEKANBARU | LENSANUSA.COM  – Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Brigjen TNI (purn) Edy Natar Nasution menghadiri Halalbihalal Ikatan Keluarga Indragiri Hulu (Ika-Inhu). Kegiatan ini digelar di Rumah Makan Khas Melayu Pekanbaru, Minggu (14/5/2023).

Mantan Danrem 031/WB ini mengatakan, kegiatan halalbihalal mampu menciptakan hubungan yang erat sekaligus upaya menjaga silaturahmi.

“Hal ini sesuai dengan tema acara kali ini yaitu “Sucikan Hati Perekat Silaturahmi,” ucapnya.

Wagubri Edy mengajak masyarakat untuk menjaga situasi kondusif menjelang memasuki tahun politik 2024 mendatang.

“Kita hari ini dalam situasi perpolitikan mulai dari nasional hingga ke daerah, kita boleh saja berbeda dalam pandangan politik. Namun, jangan sampai nanti kondisi perpolitikan yang ada membuat kita terbelah,” jelasnya.

Wagubri mengimbau, kepada stakeholder terkait harus mampu memberikan pembinaan kepada masyarakat agar memelihara kerukunan antarwarga meskipun berbeda pandangan dan pilihan politik.

Menurutnya, stabilitas dan kondusifitas situasi di daerah sangat penting agar pesta demokrasi bisa berjalan dengan baik.

“Maka dari itu, mari kita berdemokrasi dengan baik, serta kita harus mampu dewasa dalam menyikapi hal tersebut,” ucapnya.

Share :

Baca Juga

BENGKALIS

Komisi II Kunjungi BRIDA, Bahas Inovasi Teknologi untuk Pertumbuhan Ekonomi Daerah

BENGKALIS

Memberikan Dukungan Pendaftaran Pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Kasmarni -Bagus Santoso

DAERAH

Tiga Orang Pria Diringkus Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Saat Melakukan Patroli Rutin Dini Hari

DAERAH

Bupati Labuhanbatu Kukuhkan Pengurus PWRI Periode 2023-2028

BERITA NASIONAL

Apresiasi Semangat Petugas, Pj Wali Kota Pekanbaru Hadiri HUT Ke-104 Tahun Damkar Di Jakarta

BENGKALIS

HUT ke-80 RRI, Pemkab Bengkalis Banjiri Warga Dengan Pangan Murah, Sinergi Kuat Pemerintah Dan Media Untuk Rakyat

DAERAH

Pelaksana Pemilu di Langkat Gelar Rapat Koordinasi Penertiban APS dan APK

DAERAH

Jelang Operasi Ketupat, Dirlantas Polda Riau cek jalan lintas Timur Bersama Istansi terkait.