Home / TNI/POLRI

Rabu, 14 Mei 2025 - 05:11 WIB

Hari ke 13 Operasi Pekat Toba 2025, Polda Sumut Ungkap 22 Kasus Premanisme 41 Orang Diamankan

MEDAN | LENSANUSA.COM – Kepolisian Daerah Sumatera Utara terus menunjukkan komitmennya dalam memberantas premanisme dan pungutan liar (pungli) melalui Operasi Pekat Toba 2025 yang digelar sejak 1 Mei dan akan berlangsung hingga 21 Mei mendatang.

Pada hari selasa, 13 Mei 2025, sebanyak 22 kasus telah diungkap dengan total 41 orang pelaku diamankan dari berbagai wilayah hukum di Sumut.

Dari jumlah tersebut, 6 kasus dengan 17 orang pelaku diproses hukum dan statusnya naik ke tahap penyidikan. Sementara 16 kasus lainnya dengan 24 pelaku dilakukan pembinaan, termasuk membuat surat pernyataan tidak akan mengulangi perbuatannya.

Pendekatan ini merupakan bagian dari strategi humanis Polri yang tetap tegas namun memberi ruang perubahan bagi pelaku.

Penindakan dilakukan merata di berbagai wilayah. Di Langkat, sejumlah pelaku pungli terhadap sopir truk diamankan, salah satunya menggunakan senter mancis untuk menghentikan kendaraan. Di Pelabuhan Belawan, empat pria ditangkap saat berpura-pura mengatur lalu lintas dan meminta uang dari sopir truk, bahkan seluruhnya positif narkoba.

Polres Sibolga mengungkap dua kasus parkir liar di lokasi berbeda, salah satunya melibatkan remaja 17 tahun. Di Tapteng, pelaku pungli terhadap pengemudi betor juga ditangkap setelah laporan masyarakat.

Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Ferry Walintukan menegaskan bahwa Operasi Pekat Toba 2025 dilaksanakan serentak oleh seluruh jajaran sebagai upaya nyata menciptakan ruang publik yang aman dan bebas dari premanisme.

“Per tanggal 13 Mei ini, kami telah mengungkap 22 kasus dengan 41 orang diamankan. Sebanyak 17 orang diproses hukum, dan 24 lainnya dibina. Operasi ini tidak hanya menindak, tetapi juga memberi edukasi dan pembinaan. Premanisme tidak boleh diberi ruang di Sumut,” tegas Kombes Pol Ferry.

Polda Sumut juga mengajak masyarakat untuk aktif melaporkan praktik pungli dan aksi premanisme ke kantor polisi terdekat atau melalui call center 110. Keamanan adalah tanggung jawab bersama, dan Polri siap hadir untuk menegakkannya. (**/Dilla)

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Kapolda Sumut Bantu Pengobatan Bocah Perempuan Korban Penganiayaan di Nias Selatan

TNI/POLRI

Karutan Kelas I Labuhan Deli Jalin Sinergitas Lakukan Kunjungan Silaturahmi Dengan APH

TNI/POLRI

Jalur Laut Jadi Sarang Narkoba, Polda Sumut Amankan 25 Kg Sabu

DAERAH

Kapolresta Deli Serdang Pimpin Pengecekan Kendaraan Dinas Dan Perlengkapan Dalmas Jelang Pemilu

BERITA NASIONAL

Kasrem 043/Gatam Hadiri Seminar Meningkatkan Wawasan Dan Kesadaran Generasi Muda Hupakad

DAERAH

Jalin Sinergitas TNI-POLRI, Polresta Deli Serdang Gelar Pertandingan Persahabatan Sepak Bola dengan Yonif 121/MK

TNI/POLRI

Polres Langkat Kerahkan Ratusan Personel Untuk Laksanakan Pengamanan Kampanye Akbar

LANGKAT

Jelang Pilkada, Binmas Polres Langkat Sambangi Warga