Home / DAERAH / PEKANBARU

Minggu, 21 Mei 2023 - 20:38 WIB

Kabid IKP Diskominfotiksan Pekanbaru, Furqon Dasrin Meninggal Dunia

Ucapan Belasungkawa.

Ucapan Belasungkawa.

PEKANBARU | LENSANUSA.COM – Kabar duka menyelimuti jajaran Diskominfotiksan Kota Pekanbaru. Kepala Bidang (Kabid) IKP Diskominfotiksan Kota Pekanbaru, Furqon Dasrin meninggal dunia, Sabtu (20/5) kemarin.
Almarhum meninggal dunia pada usia 30 tahun. Usia yang terbilang muda, namun takdir berkehendak almarhum pergi untuk selamanya.
Ratusan pelayat mendatangi rumah duka di Jalan Purwasari, Kota Pekanbaru, Minggu (21/5). Mereka melepas kepergian Furqon yang sudah beristirahat dengan tenang di sisi-Nya.
Pelayat yang datang pun menyampaikan kesan baik kepada almarhum semasa hidup. Proses pelepasan oleh para purna praja IPDN juga berlangsung di rumah duka.
Asisten I Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru Masykur Tarmizi hadir pada kesempatan itu. Ia memimpin langsung proses pelepasan jelang pelaksanaan shalat jenazah di Masjid Nurul Hidayah.
“Kita turut berduka cita atas kepergian almarhum, semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah,” ujarnya.
Dirinya juga berpesan agar kepada keluarga yang ditinggalkan bisa sabar dan tabah atas cobaan ini. Almarhum sendiri merupakan purna praja IPDN Angkatan XXII Kota Pekanbaru.

Share :

Baca Juga

BERITA NASIONAL

Disebut Media Abal-Abal, Ini Tanggapan Pemred NadaViral.com

DAERAH

Bupati : Hari Sumpah Pemuda tebar semangat Gotong Royong Pemuda

DAERAH

Tiga Atlet Ski Air Pekanbaru Lolos Ke PON 2024

DAERAH

Aqila Azzahra Arka siswi SDN 026 Pekanbaru, meraih medali perak di kejuaraan pencak silat pendekar cilik open 1 tahun 2024

DAERAH

Peduli Kesehatan Kelompok Rentan, Rutan Labuhan Deli Berikan Susu kepada Warga Binaan Lansia

DAERAH

Pj Wali Kota Pekanbaru Harap Pemuda Daerah Semakin Termotivasi Berwirausaha

ADVERTORIAL

DPRD dan Pemkab Kuansing Saling Bersinergi Membawa Dana dari Pusat
Ketua Umum Partai Golkar,

DAERAH

Ketum Airlangga Hartarto Ungkap Salah Satu Kekuatan Besar Partai Golkar