Home / SUMATERA UTARA / TNI/POLRI

Jumat, 27 Oktober 2023 - 06:12 WIB

Kapolres Binjai Ikuti Apel Kesiapan Penanggulangan Bencana Alam di Kodim 0203 LKT

BINJAI | LENSANUSA.COM – Kapolres Binjai AKBP Rio Alexander Panelewen SIK mengikuti apel kesiapan penanggulangan bencana alam di Kodim 0203 LKT jalan Jenderal Sudirman kota Binjai, Rabu (25/10/2023) sekira pukul 09.00 WIB.

Kehadiran Kapolres Binjai ke Kodim 0203 LKT disambut oleh Dandim 0203 LKT Letkol inf M Eko Prasetyo bersama dengan para tamu yang hadir yang mengikuti apel kesiapan penanggulangan bencana alam.

Pimpinan apel dibawakan oleh Dandim 0203 LKT serta yang bertindak selaku komandan apel adalah Danramil 15/PS Kapten inf Zulkarnaen serta diikuti dari peserta upacara dari personil Polres Binjai, Langkat, Kodim, BPBD Binjai, Langkat, Satpol PP Binjai, Tim pemadam kebakaran, dan Barisan Pramuka dari SMA N 7 Binjai.

Dandim 0203 lkt selaku pimpinan apel terlebih dahulu mengecek kesiapan dari personil yang mengikuti apel kesiapan penanggulangan bencana alam dan kemudian dilanjutkan dengan memberikan arahan dihadapan peserta apel.

Kemudian dalam arahannya Dandim O203 LKT mengungkapkan apel kesiapan penanggulangan bencana alam bertujuan membangun sinergitas dan kesiapan dalam menghadapi berbagai kemungkinan resiko terjadinya bencana.

“Kita tetap berharap agar wilayah Kodim 0203/Lkt terhindar dari bencana. Akhir-akhir ini curah hujan cukup tinggi sebagai akibat pengaruh Lanina, kondisi geologis dan geofisik, yang memungkinkan terjadinya bencana alam di daerah ini,” ucap Dandim.

Lanjut Damdim, akibat cuaca yang tidak menentu maka tidak menutup kemungkinan terjadinya cuaca ekstrim bencana yang menyebabkan dampak hidrometeorologi sehingga seluruh pihak tentunya perlu untuk terus meningkatkan kesiapan baik personil secara individual maupun sumber daya peralatan yang dimiliki.

Guna menciptakan rasa aman dan kondusif bagi masyarakat dalam menghadapi berbagai kemungkinan terjadinya bencana, Dandim 0203 lkt meminta semua pihak untuk mensosialisasikan tentang kebencanaan secara potensi berkelanjutan sehingga masyarakat dapat terlibat secara aktif selama maupun proses antisipasi penanggulangan saat terjadi bencana.

Pada apel kesiapan penanggulangan bencana alam dihadiri oleh Kapolres Langkat diwakili oleh Kasat Sabara AKP Binsar Aritonang, Kasdim 0203/Lkt Mayor Inf Abner Bangun, Ka BPBD Binjai Iman Siswanto,Ka BPBD Langkat Ansyari, Para Perwira Staff dan Danramil 01 s/d 18 Kodim 0203/Lkt,Kasatpol PP Binjai diwakili oleh Kabid Linmas Wira Gunawan, Kabid Dinas Kesehatan Binjai Kabid P2P Diana, Kabid Kesmas Dinkes Binjai Ayustina Lita.
(Dilla)

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Polres Deli Serdang Laksanakan Patroli Presisi

TNI/POLRI

Mudik Aman, Keluarga Nyaman: Kesiapan Polda Sumut Hadapi Operasi Ketupat Toba 2025

MEDAN

Fakta di Balik Klaim Bandar Narkoba yang Mengaku Setor Rp 160 Juta ke Polisi

BERITA NASIONAL

Berikan Kenyamanan Pada Pengunjung di Hari Raya Idul Adha 1445 H, Personil Polsek Tanjung Raja Lakukan Pengamanan di Tempat Objek Wisata

DI YOGYAKARTA

Sertijab Kasiops Kasrem 072/PMK dan Dandim 0734/Kota Yogyakarta.

DAERAH

Kapolres Langkat Menghadiri Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke 56 Tkt Se Kabupaten Langkat

SUMATERA UTARA

Tiga Pilar di Pangkalan Susu Intensifkan Patroli Kamtibmas Tahapan Pemilu 2024

DAERAH

Personil Polres Langkat Amankan Kegiatan Launching Jingle dan Maskot Pilkada 2024 serta Senam Sehat Menuju Pilkada Damai