Home / DAERAH / SUMATERA UTARA

Rabu, 27 September 2023 - 17:29 WIB

Kerjasama YAIR Indonesia Bersama Rutan Kelas I Medan Kumham Sumut Adakan Giat Pelatihan Sablon Bagi Warga Binaan

MEDAN | LENSANUSA.COM – Bekerjasama dengan Yayasan Anugerah Insan Residivist Indonesia Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Medan Kanwil Kemenkumham Sumut mengadakan kegiatan pelatihan sablon bagi warga binaan bekerjasama dengan Yayasan Anugerah Insan Residivist (YAIR) Indonesia, Selasa (26/09/2023).

Bertempat di Bimbingan Kegiatan Kerja (Bimker) Rutan I Medan Kegiatan ini dibuka langsung oleh Karutan Kelas I Medan, Nimrot Sihotang, didampingi Kepala Seksi Pelayanan Tahanan (Kasie Yantah), David P Nicolas.
Pelaksanaan pelatihan ini merupakan bentuk pemberian kecakapan hidup (life skills) berupa pemberian pelatihan keterampilan menjadi salah satu upaya pemberian bekal pengetahuan dan keterampilan bagi warga binaan.

Melalui pendidikan kecakapan hidup, mereka dibimbing agar berguna, aktif, dan produktif dalam kehidupan masyarakat. Warga binaan di Rutan dibina agar menjadi anggota masyarakat yang tidak melanggar aturan hukum lagi.
Warga binaan merupakan salah satu warga negara yang mempunyai hak, salah satunya memperoleh pembimbingan dan pelatihan sesuai bakat dan kemampuannya serta hak lain berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

“Ini sebagai salah satu wujud kegiatan untuk mengejawantahkan Kementerian Hukum dan HAM semakin pasti dan berakhlak.” Ujar Nimrot.  (Dilla)

Share :

Baca Juga

DAERAH

Besok, Tameng Adat LAMR Bathin Solapan Tebar Ratusan Takjil

LANGKAT

Sat Res Narkoba Polres Langkat Tangkap Pengedar Sabu di Desa Secanggang!

DAERAH

RRI Pekanbaru Diharap Menjadi Media Pelestarian Kebudayaan Melayu

DAERAH

Koordinator Bidang Intelijen Kejaksaan Tinggi Riau Hadiri Rakornas Bidang Ketahanan Ekonomi, Sosial dan Budaya Tahun 2023

ADVERTORIAL

Ketua TP PKK Kuansing Mendampingi Ketua TP PKK Riau Tinjau Dekranasda dan Festival Pacu Jalur

DAERAH

Marak nya judi ikan tembak Di rohil

DAERAH

Gubernur Syamsuar Dukung Balimau Kasai Jadi Event Nasional

SUMATERA UTARA

Pj Ketua Dekranasda Harapkan UKM Sumut Harus Naik Kelas