Home / DI YOGYAKARTA / POLITIK

Jumat, 30 Agustus 2024 - 00:17 WIB

Kustini-Sukamto Resmi Daftar ke KPU untuk Hadapi Pilkada Sleman 2024, Didukung 6 Partai Politik.

SLEMAN | LENSANUSA.COM. – Bupati Sleman petahana, Kustini Sri Purnomo dan anggota DPR RI dari PKB Sukamto resmi mendaftar sebagai pasangan calon (paslon) calon bupati dan wakil bupati Sleman pada Pilkada Sleman 2024 mendatang. Ratusan orang ikut mengantarkan perjalanan Kustini-Sukamto ke KPU Sleman, Kamis (29/8/2024).

Sebelum berangkat ke KPU6 parpol  mendeklarasikan mengusung Kustini Sri Purnomo-Sukamto di Pilkada Sleman di Lapangan Denggung,  Partai ini terdiri dari PAN, Perindo, Garuda, Partai Kebangkitan Nusantara (PKN), PBB dan Hanura.

Setidaknya ada dua hal yang menjadi fokus pemeriksaan berkas ini. Terdiri dari persyaratan pencalonan dan syarat calon itu sendiri maju sebagai bupati dan wakil bupati Sleman.

“Berdasarkan hasil pemeriksaan, pendaftaran dinyatakan diterima,” kata Ketua KPU Kabupaten Sleman, Ahmad Baehaqi, Kamis sore.

Disampaikan Baehaqi, untuk paslon yang sudah mendaftar pada hari ini akan melakukan pemeriksaan kesehatan menyeluruh di RSUD  Murangan Sleman.

Ketua DPD PAN Sleman, Raudi Akmal mengatakan pasangan Kustini-Sukamto hampir tidak bisa mencalonkan ke KPU, namun dengan adanya Putusan MK No.60 yang menurunkan syarat dukungan pencalonan, sehingga bisa mendaftar di hari terakhir pendaftaran.

“Ketokan palu dari MK yang hasilnya pada hari ini bisa mendaftar untuk melanjutkan pembangunan di Sleman,” katanya.

Raudi mengungkapkan, ada yang berpendapat bahwa Sleman hanya begini-begini saja. Namun, ia membantahnya karena sekarang Sleman bisa lebih maju dari Bantul maupun Kota Jogja.

“Sleman bisa menggerakan roda perekonomian di DIY. Jadi kami titip, jangan takut untuk memiliki semangat keberlanjutan membangun Kabupaten Sleman,” tegasnya.

Pada kesempatan yang sama Bupati petahana Kustini Sripurnomo mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut mengantarkannya dan Sukamto hingga resmi mendaftar sebagai paslon calon bupati dan wakil bupati Sleman untuk Pilkada 2024.

“Pada kesempatan ini saya ucapkan alhamdulillah pada hari ini kita sudah mendaftar di KPU bersama partai partai ini dan sore ini saya dan Pak Sukamto sudah menjadi calon bupati dan wakil bupati,” kata Kustini.

“Kami dengan Koalisi Rakyat Sleman, semoga dengan rakyat Sleman bergerak yang sudah bagus kita lanjutkan dan kekurangannya akan kita sempurnakan,” imbuhnya.

Senada, Sukamto memastikan semua pendaftaran mereka telah diterima secara lengkap. *SY

Share :

Baca Juga

DI YOGYAKARTA

24 September Hari Tani Nasional, Momen Sejarah Perjuangan Petani Indonesia

DI YOGYAKARTA

Polres Bantul Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Acara Pengajian Bersama Habib Syech dan Gus Miftah di Pleret

DI YOGYAKARTA

Bocah 8 Tahun di Bantul Terseret Arus Selokan Saat Kejar Sandal Hanyut, Sampai Saat ini Masih Dalam Pencarian Tim SAR Gabungan

DI YOGYAKARTA

PNS Kodim0732/Sleman Membangun Kebersamaan Melalui Olahraga

DI YOGYAKARTA

13.069 ditilang, 12.428 teguran Selama Operasi Patuh Progo 2025

DI YOGYAKARTA

Jual Tanah Kas Desa untuk Urug Proyek Tol, Lurah Sampang Gedangsari Gunungkidul Ditahan

BERITA NASIONAL

Pangdam IV/Diponegoro Dampingi Kunjungan Menhan Ceck Lokasi Proyek Irigasi Pengairan Lahan Pertanian Di Gunungkidul

DI YOGYAKARTA

Mantan Mantri Bank BUMN Unit Kasihan di Tetapkan Sebagai Tersangka Atas DugaanTindak Pidana Korupsi.