Home / DAERAH / PEKANBARU

Rabu, 3 Mei 2023 - 19:17 WIB

Pemprov Riau Gelar Rakor Penyusunan Naskah Akademis Rancangan Perda, Berikut Tujuannya

PEKANBARU | LENSANUSA.COM  – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Riau menggelar rapat koordinasi (Rakor) penyusunan naskah akademis rancangan peraturan daerah (Perda) tentang pajak daerah dan retribusi daerah Provinsi Riau. Rabu, (3/5/2023).

Asisten III Sekretariat Daerah Provinsi Riau, Joni Irwan menuturkan ketentuan aturan yang akan dibahas dalam rakor ini ialah mengenai penyusunan pencapaian target pajak daerah.

“Karena Perda tentang pajak dan retribusi daerah harus sudah disahkan sebelum 5 Juni 2024. Ini memang masih ada tenggang waktu, tapi kita ingin memberikan masukan dari tim ahli,” kata Asisten III mewakili Sekretaris Daerah Provinsi Riau di Ruang Rapat Melati.

Menurutnya hal ini perlu dilakukan agar Perda yang telah disahkan sejalan debgan pencapaian target di masing – masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada.

“Sehingga kedepan, aturan – aturan yang kita buat ini sesuai dengan pencapaian target di OPD masing – masing dan tidak menyalahi aturan yang ada,” terangnya.

Joni memandang pencapaian target pendapatan perlu diterapkan dengan jelas khususnya di Bapenda, sebab Bapenda merupakan ujung tombak dari pendaptan suatu daerah.

“Bapenda sebagai ujung tombak terhadap pendapatan, tapi pendaptan itu tidak diberikan pencapaian target maka itu akan kurang (efektif),” ujar Joni

Selain itu, Joni menuturkan pihaknya juga akan membahas mengenai kebijakan fiskal antara pemerintah pusat dan daerah. Kemudian juga mengenai batas maksimal defisit anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD).

“Ketiga, mengenai pembiayaan hutang daerah. Keempat, pengendalian dalam kondisi darurat. Terakhir sinergi bagan akun standar. Ini menjadi harus kita siapkan,” tutup Joni.

Share :

Baca Juga

DAERAH

Pastikan Kendaraan dalam Keadaan Prima Jelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Jajaran Polresta Deli Serdang Cek Kendaraan Dinas

BENGKALIS

KPU Bengkalis’ Caffe Morning Di Jalan Pertanian Bersama Insan Pers Sukseskan Pilkada 2024.

DAERAH

Hari jadi kota Pekanbaru ke – 241, Puluhan Ribu masyarakat padati Tabligh Akbar Ustadz Hanan Attaki 

DAERAH

LAM Riau Tampilkan UMKM, Ekraf LAMR dan Puan LAMR di Pameran Kampung Melayu HUT Riau ke-68

DAERAH

Pesilat Sumut Rizka Andini Melenggang ke Semifinal, Amankan Perunggu

BENGKALIS

Bupati Kasmarni Akan Tuntaskan Peningkatan Jalan Bantan Air ke Muntai

PEMERINTAH

Bidang IKP Diskominfotiks Rohil Gelar Rapat Redaksi, Juliandra: Tingkatkan Kualitas Kerja dan Sampaikan Informasi Fakta

DAERAH

Menjawab Polemik Video Viral, Alumni SMK Negeri 7 Pekanbaru Gelar Pertemuan dengan Pihak Sekolah