Home / DAERAH / KAMPAR

Senin, 26 Juni 2023 - 20:49 WIB

Pj Bupati Kampar Sampaikan Pidato Pertanggung jawaban Pelaksanaan (RPP) APBD 2022

KAMPAR | LENSANUSA.COM – Berdasarkan Peraturan Perundang-undangan Kepala Daerah berkewajiban menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) yang telah di Audit oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) kepada DPRD 6 (enam) bulan setelah tahun anggaran berakhir. Untuk itu Pj. Bupati Kampar sampaikan Rancangan Peraruran Daerah (Ranperda) Pertanggungjawaban Pelaksanaan (RPP) APBD 2022 dihadapan Seluruh Anggota DPRD Kabupaten Kampar pada Rapat Paripurna DPRD Labupaten Kampar, Senin (26/6).

Rapat dibuka dan dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Kampar M. Faisal, ST, MT serta dihadiri oleh para Wakil Ketua dan anggota DPRD Kabupaten Kampar. Rapat juga dihadiri oleh Pj. Sekda Kampar Ramlah, SE, MSi, dan Pimpinan OPD di Lingkungan Kabupaten Kampar.

Mengawali sambutannya sebelum membacakan pertanggungjawabannya, Pj. Bupati Kampar sampaikan ucapan terima kasih dikarenakan ini adalah kali pertama mengikuti Rapat Paripurna di DPRD Kabupaten Kampar sejak dilantik menjadi Pj. Bupati Kampar.

Membacakan Pertanggungjawabannya atas Pelaksanaan APBD Kabupaten Kampar Tahun 2022, Pj. Bupati Kampar sampaikan point penting dengan rinci jelas dan terbuka. Seperti yang dilaporkan bahwa pelaksanaan Ranperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Kampar Tahun Anggaran 2022 telah dilaksanakan dalam beberapa tahapan, yaitu Pemeriksaan pendahuluan oleh BPK RI Perwakilan Provinsi Riau, Penyampaian Laporan Keuangan ke Inspektorat, Penyampaian Laporan Keuangan Unaudited ke BPK RI Perwakilan Provinsi Riau, Pemeriksaan dan permintaan data informasi, Penyampaian hasil pemeriksaan laporan keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar dengan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), dan Penyampaian Ranperda tentang Pertanggungjawaban APBD 2022 ke DPRD Kabupaten Kampar.

Dalam laporan pertanggungjawaban ini Pj. Bupati Kampar juga menyampaikan bahwa terdapat Realisasi Pendapatan Daerah Tahun Anggaran 2022 sebesar Rp. 2,427 Triliun lebih atau 97,34% dari target sebesar Rp. 2, 493 Triliun lebih, dengan rincian Pendapatan Asli Daerah pada tahun 2022 sebesar Rp. 260 miliar levih atau 102,96% dari targetnya yaitu Rp. 252 miliar lebih. Untuk Pendapatan Transfer  sebesar 2,165 Triliun lebih atau 96,65% dari target Rp. 2,241 Triliun lebih yang berasal dari transfer Pemerintah Pusat (Dana Perimbangan, Transfer Pemerintah Pusat lainnya dan Pemeri tah Provinsi, dan Lain-lain Pendapatan Daerah yang sah sebesar 1,1 miliar.

Selain itu Pj. Bupati Kampar juga menyampaikan tentang besaran Realisasi Belanja Daerah Tahun 2022 yaitu Rp. 2. 480 Triliun lebih atau 95,78% dari anggarannya Rp. 2. 589 Triliun lebih. Yang mana anggaran tersebut mencakup Belanja Operasi, Belanja Modal, Belanja Tidak Terduga, Belanja Transfer dan Pembiayaan.

Setelah membacakan Laporan Pertanggungjawaban Pelaksanaan anperda tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten Kampar Tahun 2022, Pj Bupati Kampar secara simbolis serahkan Dokumen RPP kepada Ketua DPRD Kabupaten Kampar untuk dilanjutkan pada pembahasan pada tingkat lanjut di DPRD Kampar melalui komisi dan fraksi – fraksi. (INF)

Share :

Baca Juga

DAERAH

Impor Barang Bekas Dilarang, Sekda Pekanbaru Imbau Warga Cinta Produk Dalam Negeri

DAERAH

Iklan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha 1446 H / 2025 M DPRD Rohil

DAERAH

Wamenkumham: Belanja Produk Dalam Negeri Harus Terus Digelorakan

DAERAH

Upaya Deteksi Dini, Lapas Lapas Pekanbaru Lakukan Tes Urin Berkala Kepada Petugas dan Warga Binaan

BENGKALIS

1 RW 3 RT,Pembentukan Rapat Panitia Dalam Rangka Menyambut Perayaan Hari Kemerdekaan NKRI Ke 79 Tahun.

DAERAH

Bupati Gelar Ramah Tamah dan Jamu Makan Malam Dengan Ketua PMI Sumut

BENGKALIS

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis Sofyan Dan Firman Menghadiri Kegiatan Restorasi Mangrove

DAERAH

Edarkan Sabu di Perbaungan, Seorang Pria Asal Medan Tembung Tak Berkutik Ditangkap Polisi