Home / DI YOGYAKARTA

Selasa, 18 Maret 2025 - 21:34 WIB

Polda DIY Gelar Shalat Ghaib Untuk 3 Anggota Polri Yang Gugur Dalam Tugas di Way Kanan Lampung

YOGYAKARTA | LENSANUSA.COM. – Polda DIY menggelar Shalat Ghaib di Masjid Babussalam sebagai bentuk duka cita dan penghormatan atas gugurnya tiga anggota Polri terbaik dalam pelaksanaan tugas di Kabupaten Way Kanan, Lampung, pada Selasa (18/3/2025).

Ketiga anggota yang gugur dalam tugas tersebut adalah IPTU Lusiyanto, S.H., yang menjabat sebagai Kapolsek Negara Batin Polres Way Kanan, Bripka Petrus Apriyanto yang bertugas sebagai anggota Polsek Negara Batin Polres Way Kanan, serta Bripda M. Ghalib Surya Ganta, S.H., yang merupakan anggota Sat Reskrim Polres Way Kanan.

Shalat Ghaib ini diikuti oleh seluruh personel Polda DIY dan dilaksanakan di jajaran Polres dan Polsek sebagai bentuk solidaritas dan doa bagi para almarhum yang telah mengorbankan jiwa dan raga dalam tugas pengabdian kepada bangsa dan negara.

Dalam kesempatan ini, Kabidhumas Polda DIY, Kombes Pol Ihsan, S.I.K., menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas gugurnya ketiga anggota Polri tersebut.

“Kami keluarga besar Polda DIY turut berduka cita sedalam-dalamnya atas gugurnya tiga anggota terbaik Polri dalam tugas di Way Kanan, Lampung. Mereka adalah prajurit Bhayangkara sejati yang mengorbankan jiwa dan raga demi keamanan masyarakat. Kami berdoa semoga almarhum diberikan tempat terbaik di sisi-Nya, dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. Perjuangan mereka akan terus kami lanjutkan sebagai wujud pengabdian kepada bangsa dan negara.” tuturnya. *SY

Share :

Baca Juga

DI YOGYAKARTA

Polres Bantul Gerakan Penanaman Jagung di Bulak Pranti Srimulyo, Wujud Dukung Ketahanan Pangan Nasional

DI YOGYAKARTA

TNI AL Gelar Pelatihan Penanggulangan Bencana Gempa Bumi dan Tsunami di Pantai Samas

DI YOGYAKARTA

Jelang Malam Pergantian Tahun, Wakapolda DIY Tinjau Pos Pam Teteg Malioboro

DI YOGYAKARTA

Halim – Aris Resmi Mendaftar di KPU,Last Minute PAN Bermanuver Tarik Dukungan Paslon “HARIS” di Pilkada Bantul

ADVERTORIAL

Family Gathering Dan Capacity Building Driver Ambulance NU Se DIY

DI YOGYAKARTA

Polisi Berhasil Ungkap Identitas Jenazah Perempuan di Sungai Code, Penyebab Kematian Masih Diselidiki

DI YOGYAKARTA

Polda DIY Gelar Rakernis Humas dan Launcing Aplikasi Trisandi

DI YOGYAKARTA

Tak Kuat Menanjak,Truk Muatan Aspal Terguling di Jalan Patuk-Dlingo