Home / DAERAH / HUKUM/KRIMINAL

Senin, 19 Desember 2022 - 21:25 WIB

Polres Kuansing Amankan 832 Botol Miras Dalam Operasi Pekat Lancang Kuning 2022

TELUK KUANTAN | LENSANUSA.COM – Polres Kuantan Singingi berhasil mengamankan ratusan botol minuman keras (Miras) dalam Operasi Pekat Lancang Kuning Tahun 2022 di Wilayah Hukum Polres Kuantan Singingi, Senin (19/12/2022) sekira pukul 10:00 WIB.

Pengungkapan kegiatan tersebut dipimpin oleh Kanit II Sat Reskrim Polres Kuansing IPDA Mario Suwito, S.H.,M.H didampingi oleh Kanit I Sat Reskrim IPDA Deby Setiawan S.H.,M.H, Kanit IV Sat IK AIPDA Toni S.E, 2 personil Sat Intelkam Polres Kuansing, 6 Personil Sat Reskrim Polres Kuansing, 2 personil sat Narkoba Polres Kuansing

Kepada wartawan Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata, S.I.K., M. Si, dalam keterangan resminya melalui Kasat Reskrim Polres Kuansing AKP Linter Sihaloho, S.H., M.H, mengatakan “Miras tersebut diungkap di Kantor CV Mitra Niaga Cemerlang Jl. Kampus UNIKS
Dusun Kebun Nenas Desa Jake Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi dan juga diamankan seorang berinisial RG (33 tahun), ” ujar Linter.

“Pengungkapan, berawal ketika Kasat Reskrim Polres Kuansing AKP Linter Sihaloho, S.H., M.H menerima informasi adanya masyarakat yang menjual miras di Desa Jake. SatReskrim kemudian melakukan penyelidikan untuk memastikan kebenaran informasi tersebut, ” pungkas Linter.

“Pukul 10.00 WIB Personil melaksanakan Apel di mako Polres Kuansing sebelum melaksanakan kegiatan operasi tersebut, dari hasil pemeriksaan dan penyelidikan yang dilakukan ditemukan Miras merek Singaraja sebanyak 592 Botol dan Anggur Merah sebanyak 240 Botol di Kantor CV Mitra Niaga Cemerlang Jl. Kampus UNIKS Dusun Kebun Nenas Desa Jake Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi,” terang Linter.

“Saat ini barang bukti (BB) miras dan seorang berinisial RG (33 tahun) tersebut selanjutnya di amankan dan dibawa ke Polres Kuansing untuk proses penyidikan lebih lanjut, ” tutup Linter mengakhiri keterangannya.

Sumber: Humas Polres Kuansing

Share :

Baca Juga

HUKUM/KRIMINAL

Karutan Kelas 1 Medan Kanwil Kemenkumham Sumut Bersama Warga Binaan Tabur Bibit Ikan Lele

DAERAH

Polda Riau Janji Tindaklanjuti Laporan Media Soal Galian C Ilegal di Rumbai

DAERAH

Akmil Sukses Jadi Tuan Rumah AKS TNI

PEMERINTAH

Bupati Rohil Sambut Gubernur Riau Hadiri Acara Puncak Ritual Bakar Tongkang

BERITA NASIONAL

Pemko Komit Tingkatkan Pelayanan Di Bidang Transportasi

DAERAH

Tim Mata Elang Satres Narkoba Polres Kuansing Ungkap Peredaran Shabu di Singingi Hilir, Dua Pengedar Diamankan

DAERAH

DPW Tani Merdeka Indonesia Provinsi Riau Audiensi dengan Bupati Inhil, Peremajaan Perkebunan Kelapa Jadi Fokus Utama

DAERAH

Pendidikan Bintara SPN Polda Sumut Resmi Dibuka Kapoldasu