Home / TNI/POLRI

Jumat, 25 Juli 2025 - 13:50 WIB

RAZIA GABUNGAN DI RUTAN KELAS I MEDAN: CIPTAKAN SITUASI AMAN DAN TERTIB DI BLOK HUNIAN

MEDAN | LENSANUSA.COM Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan pemasyarakatan, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Medan melaksanakan razia gabungan ke blok hunian. Kegiatan ini melibatkan seluruh petugas Rutan serta aparat penegak hukum dari unsur TNI dan Polri.

Kegiatan dimulai pukul 17.00 WIB dengan apel gabungan di lapangan dalam Rutan yang dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Kelas I Medan, Andi Surya, KaBid Perawatan, Pengamanan dan Kepatuhan Internal Kanwil Ditjenpas Sumut, Rindra Wardhana, Pejabat Struktural serta dihadiri perwakilan dari Polsek Helvetia dan TNI dari Kodim 0201/Medan. Dalam arahannya, Kepala Rutan menekankan pentingnya sinergi antarinstansi dalam menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang aman, bersih dari narkoba, dan bebas dari gangguan keamanan.

Setelah apel, tim gabungan menyisir beberapa blok hunian warga binaan secara menyeluruh. Razia dilakukan dengan pendekatan humanis namun tegas, guna memastikan tidak ada barang-barang terlarang yang masuk atau berada di dalam kamar hunian.

“Dalam razia ini, kami berhasil mengamankan sejumlah barang terlarang seperti alat komunikasi ilegal, senjata tajam rakitan, dan benda-benda yang berpotensi mengganggu keamanan, selanjutnya semua barang-barang tersebut langsung dimusnahkan” ungkap Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka.KPR), Harun.

Kegiatan razia berlangsung lancar dan kondusif. Warga binaan pun kooperatif selama proses pemeriksaan berlangsung. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya deteksi dini gangguan keamanan dan pembinaan yang berkelanjutan di lingkungan Rutan.

Pihak Rutan Kelas I Medan menyampaikan apresiasi kepada TNI dan Polri atas dukungan dan partisipasinya. Kegiatan serupa direncanakan akan terus dilakukan secara berkala sebagai bagian dari komitmen bersama dalam menjaga integritas pemasyarakatan.

#pemasyarakatanpastibermanfaat
#pemasyarakatansumut
#ditjenpassumut
#kemenimipas
#ditjenpas
#pemasyarakatan
#infoimipas
#rutanmedan
#rutan1medan

RAGUSTA BERSERI
BERSIH, SEHAT, RAPI DAN INDAH
(Red/Dilla)

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Cegah Radikalisme, Densus 88 AT dan Kemenag Sumut Ajak Tokoh Agama Jadi Pelopor Moderasi Beragama

DAERAH

Kapolda Riau Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat dan Pemberian Penghargaan, Aiptu Jimmi Farma salah satu nya

TNI/POLRI

Polda Sumut Gagalkan Penyelundupan 30 Kg Sabu di Perairan Labuhanbatu Utara

TNI/POLRI

Polda Sumut Gelar Buka Puasa Bersama Polri dan Media, Perkuat Sinergi Jaga Kamtibmas

BERITA NASIONAL

Upacara Bulanan Danrem 043/Gatam Sampaikan Penekanan Panglima TNI Untuk Berpegang Teguh Pada Pedoman Netralitas TNI

DI YOGYAKARTA

Dalam Rangka HUT Batalyon A Pelopor Ke 13 Satbrimob Polda DIY Adakan Donor Darah ,Sinergitas TNI – POLRI

TNI/POLRI

Melalui Program Jumat Curhat, Polresta Deli Serdang Tingkatkan Silaturahmi Masyarakat

TNI/POLRI

Polda Sumut Salurkan Ribuan Paket Daging Kurban untuk Masyarakat di Hari Raya Iduladha 1446 H