Home / HUKUM/KRIMINAL / TNI/POLRI

Minggu, 4 Februari 2024 - 21:29 WIB

Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan Ringkus Bandar Sabu-Sabu

MEDAN | LENSANUSA.COM – Sat Narkoba Polres Pelabuhan Belawan kembali berhasil menangkap seorang tersangka bandar narkoba jenis sabu–sabu, Deni (39) yang beroperasi di Pasar IV Desa Helvetia, Kecamatan Labuhandeli, Kabupaten Deli serdang, (Sabtu 03/02/2024)

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, SH, SIK, MKP melalui Kasat Narkoba AKP Abdi Harahap, SH menjelaskan bahwa “Penangkapan terhadap tersangka Deni dilakukan berdasarkan informasi yang diterima oleh Sat Narkoba terkait peredaran narkoba di lokasi tersebut, dari hasil pengembangan informasi, petugas satuan narkoba polres pelabuhan Belawan, langsung melakukan operasi dan berhasil menangkap tersangka Deni di Pasar IV Desa Helvetia. Selain penangkapan tersangka, juga berhasil diamankan sejumlah barang bukti yang terkait dengan peredaran narkoba,” ujarnya.

Dari tangan tersangka, petugas kepolisian berhasil menyita 8 bungkus paket narkotika jenis sabu, 8 lembar plastik klip yang digunakan untuk membungkus narkotika, 1 unit Handphone merk Oppo warna Biru Muda, dan 1 buah tas sandang warna hitam.

Pihak kepolisian juga akan menggali informasi lebih lanjut terkait jaringan dan pasokan narkoba yang dapat membahayakan masyarakat di sekitar Pasar IV Desa Helvetia.

Modus operandi serta peran tersangka dalam peredaran narkoba di pasar lV Desa Helvetia sedang dalam menyelidikan lebih lanjut.

“Kami akan terus melakukan upaya pencegahan dan penindakan terhadap peredaran Narkoba guna menciptakan lingkungan yang bersih dan aman dari bahaya narkotika,” kata AKP Abdi Harahap.

“Saat ini Tersangka Deni Masih diamankan di Mapolres pelabuhan Belawan untuk menjalani proses penyelidikan,” lanjutnya mengakhiri.
Dilla

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Satgaswil Sumut Densus 88 AT Polri bersama Polda Sumut dan Ex Napiter sukseskan gerakan pangan murah untuk masyarakat Sumatera Utara

TNI/POLRI

Dua Orang Terduga Bandar Narkoba Coba Lari Saat Mau Diringkus

TNI/POLRI

Ibu Rumah Tangga Nyambi Jadi Bandar Narkoba

SUMATERA UTARA

Kapolda Sumut Turun Pastikan Keamanan Kunjungan Kerja Presiden RI

TNI/POLRI

Perdagangan Bayi Terstruktur di Medan, 9 Orang Ditangkap Polrestabes

SUMATERA UTARA

Ciptakan Situasi Aman Dan Kondusif jelang Pergantian Tahun, Polresta Deli Serdang Laksanakan Patroli Skala Besar

TNI/POLRI

Kibarkan Semangat! Intelkam Polres Langkat Ajak Warga Cintai NKRI Lewat Pembagian Bendera Merah Putih

TNI/POLRI

Kapolsek Medan Helvetia Kunjungi Rutan Kelas I Medan, Apresiasi Program Pembinaan Kemandirian Warga Binaan