KAMPAR | LENSANUSA.COM – Menjelang pelaksanaan Pawai Kirab Pemilu 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kampar terus melakukan koordinasi dengan elemen terkait.
Dalam hal ini, KPU Kampar selaku pelaksana tekhnis melakukan koodinasi sekaligus menjalin silaturahmi dengan Pj Bupati Kampar Bapak Mhd Firdaus,SE, MM di kediaman Wakil Bupati Jln Letnan Boyak Bangkinang Kota, Jum’at (26/5/2023).
Dalam Audiensi tersebut, Firdaus menyambut baik atas koodinasi cepat yang dilakukan oleh KPU Kampar. Dengan koordinasi yang baik, maka apapun yang akan dilaksakan akan berjalan dengan baik.
Pemkab Kampar sangat mendukung seluruh tahapan – tahapan Pemilu 2024 termasuk pelaksanaan Kirab Pemilu yang akan melewati Kabupaten Kampar ” Kata Muhammad Firdaus.
Selanjutnya, Firdaus juga minta agar apa perkembangan dan kekurangan menjelang puncak kegiatan. Segera tindak lanjut, aoabila kendala koodinasi dengan elemen atau Dinas terkait.”terang Firdaus”.
Sementara itu Plh Ketua KPU kabupaten kampar, Andi Putra pada sore tersebut menyampaikan apresiasi dan terimakasih atas sambutan, kami mengapresiasi perhatian dan dukungan penuh yang diberikan Pj Bupati Kampar.
Sambil berkoordinasi terkait persiapan, baik dalam penandatanganan undangan maupun surat rekomendasi dalam anggaran jaminan sosial bagi tenaga kerja penyelenggara pemilu 2024.
Terkait kirab sendiri, Andi menjelaskan bahwa dalam rangka setahun menuju Hari Pemungutan Suara Pemilihan Serentak 2024, KPU akan melaksanakan Kirab Pemilu Tahun 2024 yang dimulai pada tanggal 14 Februari 2023, di tujuh Provinsi melalui 306 kabupaten/kota di seluruh wilayah Indonesia termasuk di Kabupaten Kampar Provinsi Riau.
Sementara untuk di kabupaten kampar sendiri, kirab ini akan dilaksanakan pada minggu, 4 Juni 2023 di Lapangan Pelajar Bangkinang Kota. Dimana kampar sendiri nantinya juga akan menghadirkan aneka produk UMKM atau sekitar 8 booth UMKM.
Sedangkan untuk Estafet Kirab Pemilu 2024 akan membawa 18 bendera partai politik peserta Pemilu 2024, dari satu kabupaten ke kabupaten berikutnya sesuai rute kirab yang telah ditentukan. Untuk di Provinsi Riau sendiri akan melalui tiga kabupaten/kota, yaitu Kota Dumai, Kota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar sendiri.