Home / BERITA NASIONAL / OGAN ILIR / TNI/POLRI

Sabtu, 27 Juli 2024 - 10:32 WIB

Pastikan Keamanan Wilayah, Polsek Tanjung Raja Gelar KRYD dan Patroli Hunting

OGAN ILIR | Lensanusa.com – Dalam rangka antisipasi 3C dan kejahatan jalanan, personil Polsek Tanjung Raja menggelar Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) dan Patroli Hunting di seputaran wilayah hukumnya. Jum’at (26/7/2024) sekira pukul 21.00 Wib.

Adapun sasaran kegiatan tersebut yaitu Patroli diseputaran wilkum Polsek Tanjung Raja, yaitu di Jalan Lintas Timur Tanjung Raja – Kayu Agung, Patroli ke seputaran perbankan Tanjung Raja dan Patroli di seputaran supermarket Tanjung Raja.

Kapolres Ogan Ilir AKBP Bagus Suryo Wibowo melalui Kapolsek Tanjung Raja AKP Zahiri mengatakan bahwa patroli hunting ini merupakan upaya preventif untuk mencegah terjadinya kasus 3C, penyalahgunaan senpi, sajam, penyalahgunaan narkoba, premanisme dan pantau arus lalin serta memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Kegiatan ini kita lakukan agar masyarakat tetap merasa aman dan nyaman dalam melakukan aktivitas, antisipasi terjadinya tindak kejahatan 3C (Curat, Curas, Curanmor) dan supaya terciptanya situasi aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Tanjung Raja,” ucap AKP Zahirin.

Dalam kegiatan Patroli Hunting ini, petugas Polsek Tanjung Raja melakukan patroli mobile dan stasioner di beberapa titik strategis di wilayah hukum Polsek Tanjung Raja. Petugas juga melakukan razia terhadap kendaraan yang melintas, serta memberikan himbauan kepada masyarakat tentang Kamtibmas dan bahaya penyakit masyarakat.

“Kita juga melakukan razia terhadap tempat-tempat yang berpotensi menjadi tempat terjadinya gangguan Kamtibmas,” jelasnya.

Kapolsek AKP Zahirin berharap dengan dilaksanakannya KRYD dan Patroli Hunting ini, Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tanjung Raja dapat terjaga dengan baik dan masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas.

“Selama kegiatan berlangsung, tidak ditemukan orang yang mencurigakan serta yang menguasai sajam maupun narkotika dan pelaku tindak pidana 3C,” pungkasnya.

Jurnalis : frans raje 

Share :

Baca Juga

DI YOGYAKARTA

Polda DIY Gelar “Operasi Patuh Progo 2025”

BERITA NASIONAL

Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Evi Agus Subiyanto Kunjungi SLB Kemiling Bandar Lampung

DI YOGYAKARTA

Polda DIY Gelar Doa Bersama dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

MEDAN

Bukan Sekadar Razia, Ini Cara Humanis Polda Sumut Ajak Pengemudi Tertib Berlalu Lintas

DAERAH

Pertandingan sepak bola usia dini piala Danrem CUP Korem 031/WB resmi ditutup. 

LANGKAT

Polres Langkat Gelar Press Release Kasus Tindak Pidana Kekerasan Secara Bersama-sama

DI YOGYAKARTA

299 Polisi dan PNS Polri Polda DIY Resmi Menyandang Pangkat Satu Tingkat Lebih Tinggi

DI YOGYAKARTA

Gubernur DIY Tetapkan Darurat Kekeringan, BPBD Himbau Warga Hemat Air