Home / DAERAH / SUMATERA UTARA

Rabu, 11 Oktober 2023 - 07:04 WIB

Pemberian & Pengawasan Makan Obat Bagi Warga Binaan Penderita TB Secara Langsung

Medan I LensaNusa.com – Dalam rangka menekan angka penularan Tuberkolosis (TB) Rutan Kelas I Medan Kanwil Kemenkumham Sumut lakukan Pemberian & Pengawasan Makan Obat Bagi Warga Binaan Penderita TB Secara Langsung. Selasa (10/10).

Bertempat di Paviliun Gajah Mada Kamar Isolasi 1/9 Tim Medis Rutan Kelas I Medan yang dipimpin oleh Dr. Sherly Saragih dan staf klinik memberikan sekaligus mengawasi makan obat bagi 81 orang warga binaan yang terindikasi menderita TB Secara Langsung.

Pemberian dan pengawasan makan obat bagi WBP penderita TB paru Positive ini merupakan hasil dari skrining TB dengan Metode ACF x-Ray dan pemeriksaan TCM (tes cepat molekuler) yang telah dilakukan tempo hari, dan jumlah WBP yang sudah diberi obat sebanyak 81 orang.

Pengawasan makan obat TBC secara langsung dan diawasi petugas untuk menjaga kedisiplinan kepada warga binaan untuk memakan obat supaya angaka kesembuhan meningkat selain itu diberikan juga vitamin,susu dan bubur untuk meningkatkan daya tahan tubuh penderita TB tersebut Pemberian dan pengawasan makan obat ini dilakukan setiap hari oleh petugas medis Rutan I Medan.

Ada pun startegi yang dilakukan Rutan Kelas I Medan untuk mengurangi/menurunkan angka penderita TBC dengan mengadakan penambahan ruangan isolasi tambahan dan memberikan serta kegiatan berjemur dibawa sinar matahari.

Dengan disiplin diharapkan meningkatkan angka kesembuhan dan menurunkan angka kematian sehingga tercapailah slogan TOS ( temukan obati sampai sembuh ).

 

Dilla

Share :

Baca Juga

PEMERINTAH

Bupati Rohil Sambut Gubernur Riau Hadiri Acara Puncak Ritual Bakar Tongkang

HUKUM/KRIMINAL

Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pelaku Pencurian Mobil di Martubung.

DAERAH

Jerome Polossium PUB & KTV Konferensi Pers, Mirwansyah : Bukan Tempat Judi dan Maksiat

DAERAH

Pj.Sekda Kampar Pimpin Rapat Terkait Pemetaan Bapak Asuh Untuk Penanggulangan Stunting 2023

SUMATERA UTARA

Curi 300 Ekor Bebek, Terduga Pelaku Berhasil Diringkus Polres Sergai

BENGKALIS

Ketua DPRD Gelar Open House Di Rumah Dinas

DAERAH

Pelaksanaan Bakti Sosial di Rutan Kelas I Pekanbaru dalam Rangka Mendukung Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan

SUMATERA UTARA

Sat Lantas Polres Langkat Laksanakan Razia Pajak Kenderaan Bermotor