Home / DI YOGYAKARTA

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:06 WIB

BMKG Pastikan Sesar Opak Picu Gempa M 4,5 di Bantul, Masyarakat Jangan Panik Namun Tetap Waspada

BANTUL | LENSANUSA.COM. – Masyarakat sempat panik akibat gempa bumi tektonik yang mengguncang wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Selasa (27/1/2026) pukul 13.15 WIB. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengonfirmasi bahwa gempa tersebut berpusat di darat dan dipicu oleh aktivitas Sesar Opak

Kepala Stasiun Geofisika Sleman, Ardhianto Septiadhi, mengatakan bahwa episenter gempa terletak di darat, berjarak 16 kilometer arah timur Bantul, DIY. Kedalaman hiposenter gempa tercatat 11,0 kilometer. memiliki magnitudo M4,5, dengan episenter terletak di darat pada koordinat 7.87 LS dan 110.49 BT, tepatnya 16 km arah timur Bantul pada kedalaman 11 km.

” Gempa M4,5 ini dirasakan di hampir seluruh wilayah DIY, termasuk Bantul, Gunungkidul, Kulonprogo, Sleman, dan Kota Yogyakarta” katanya.

Ardhianto menjelaskan Skala intensitas tertinggi mencapai III MMI, di mana getaran dirasakan seperti ada truk bermuatan melintas. Sementara wilayah Wonogiri, Purworejo, Trenggalek, Solo, Pacitan, dan Magelang mengalami intensitas II MMI, dengan getaran ringan yang membuat benda-benda yang digantung bergoyang.

“Berdasarkan pantauan hingga pukul 13.45 WIB, terdapat 14 kali gempa susulan (aftershock) dengan magnitudo terbesar M2,0,” jelasnya.

Mengenai hubungan antara gempa Bantul ini dengan gempa yang terjadi di Pacitan pada pagi hari, Ardhianto menegaskan bahwa kedua peristiwa tersebut tidak saling berkaitan.

“Kalau di Bantul ini kan Sesar Opak. Kalau yang di Pacitan itu adalah aktivitas lempeng subduksi,” terangnya.

Hingga berita ini diturunkan, BMKG mencatat belum ada laporan kerusakan akibat gempa tersebut. Hasil pemodelan juga menunjukkan gempa ini tidak berpotensi tsunami.

BMKG menekankan agar masyarakat tidak panik, namun tetap waspada dan memahami prosedur keselamatan saat terjadi gempa dan dihimbau memantau laman resmi BMKG agar bisa mendapatkan informasi yang akurat. *SY.

Share :

Baca Juga

DI YOGYAKARTA

Polda DIY Adakan Peningkatan Kemampuan Public Relation Dan Presenter Guna Pengembangan Kompetensi Kehumasan Personil

DI YOGYAKARTA

Hasto-Wawan Klaim Kemenangan Sementara 44,42%, di Pilkada Jogja, “Menang Ojo Umuk, Kalah Ojo Ngamuk”

DI YOGYAKARTA

IPEMI Kota Yogyakarta Ramaikan Hari Kebaya Nasional: Angkat Budaya, Perkuat Silaturahmi

DI YOGYAKARTA

Sah !! DPP PDIP Resmi Beri Rekomendasi ke Joko Purnomo-Rony Wijaya di Pilkada Bantul 2024

DI YOGYAKARTA

Antisipasi Gangguan Kamtibmas Jelang Malam Takbiran , Polres Bantul Lakukan Razia Miras

DI YOGYAKARTA

Gelar Apel Kesiapsiagaan Tagana, Dinsos Bantul Lakukan Pengecekan Peralatan dan Unit Kendaraan

DI YOGYAKARTA

Kapolda DIY Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila di Mapolda DIY

DI YOGYAKARTA

207 Informasi Yang Masuk, PMI Bantul berhasil Menangani 164 Kejadian Selama di Bulan Januari 2025