Home / BERITA NASIONAL / OGAN ILIR / TNI/POLRI

Minggu, 23 Juni 2024 - 07:20 WIB

Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Tanjung Raja Laksanakan Giat KRYD dan Patroli Hunting

OGAN ILIR | Lensanusa.com – Dalam rangka menjelang HUT Bhayangkara ke-78 tahun 2024 serta menciptakan rasa aman dan mencegah gangguan Kamtibmas, Polsek Tanjung Raja menggelar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dan Patroli Hunting di wilayah hukumnya. Sabtu (22/6/2024) sekira pukul 20.30 Wib s/d selesai.

Adapun sasaran kegiatan tersebut dilaksanakan di Jalan Lintas Timur Tanjung Raja – Kayu Agung dan di Jalan Lintas Tanjung Raja – Cinta Manis (PT Roesli Taher).

Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman melalui Kapolsek Tanjung Raja AKP Zahirin yang didampingi Kanit Reskrim Polsek Tanjung Raja Bripka Prayudho Wibowo, SH mengatakan bahwa KRYD ini merupakan upaya preventif untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Kegiatan ini kita lakukan sebagai langkah preventif untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat di wilayah hukum Polsek Tanjung Raja,” ucap AKP Zahirin.

Dalam kegiatan KRYD dan Patroli Hunting ini, petugas Polsek Tanjung Raja melakukan patroli mobile dan stasioner di beberapa titik strategis di wilayah hukum Polsek Tanjung Raja. Petugas juga melakukan razia terhadap kendaraan yang melintas, serta memberikan himbauan kepada masyarakat tentang Kamtibmas dan bahaya penyakit masyarakat.

“Kita juga melakukan razia terhadap tempat-tempat yang berpotensi menjadi tempat terjadinya gangguan Kamtibmas,” jelasnya.

Kapolsek AKP Zahirin berharap dengan dilaksanakannya KRYD dan Patroli Hunting ini, Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tanjung Raja dapat terjaga dengan baik dan masyarakat dapat merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas,” harapnya.

Jurnalis : frans raje 

Share :

Baca Juga

TNI/POLRI

Jumat Berkah Batalyon B Satuan Brimob Polda Sumut, Senyum dan Harapan untuk Warga Tebing Tinggi

LANGKAT

Polsek Secanggang Gelar Pengamanan Kampanye Tatap Muka dan Silaturahmi Calon Wakil Bupati Kabupaten Langkat

DAERAH

Polresta Deli Serdang Raih Juara 2 lomba Satkamling

TNI/POLRI

Menggegerkan, Penemuan Mayat Wanita di Dekat Tumpukan Sampah

DI YOGYAKARTA

Motor Warga Dlingo Bantul Raib Sekejap, Dua Terduga Pelaku Diciduk Polisi

DAERAH

Pelaksana Pemilu di Langkat Gelar Rapat Koordinasi Penertiban APS dan APK

DI YOGYAKARTA

Polda DIY Berhasil Amankan Pelaku Perampokan di Mako Damkar Sleman

TNI/POLRI

Kapolres Langkat Gelar Olahraga Bersama Siswa SLB Negeri Stabat, Wujud Kepedulian dan Dukungan untuk Anak Berkebutuhan Khusus