Iklan KPU

Home / DAERAH / PEKANBARU

Jumat, 19 Mei 2023 - 19:28 WIB

Gubernur Syamsuar Terima Audiensi Perwakilan Kemenpora RI

PEKANBARU | LENSANUSA.COM – Gubernur Riau (Gubri), Syamsuar menerima audiensi Asisten Deputi Kemitraan Pemuda, Kemenpora RI, Khairil Adha di kediaman Gubernur Riau, Jum’at (19/5/2023).

Dalam kesempatan itu, Khairil sampaikan pelaksanaan kegiatan Petukaran Pemuda Antar-Provinsi (PPAP) tingkat nasional akan dilaunching pada 30 May oleh Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin di Jakarta.

“Dengan kegiatan kepemudaan kita berharap terdorongnya lima domain, salah satu domainnya adalah tentang pengangguran anak muda, wirausaha, lalu kesehatan pemuda, dan bagaimana pemuda yang terindikasi narkoba melalui kegiatan dari Kemenpora dapat terkurangi,” jelasnya.

Setelah itu, akan terbitkan Peraturan Presiden (Perpres) No.43 tahun 2022, tentang Koordinasi Strategis Lintas Sektor Penyelenggaraan Pelayanan Kepemudaan.

“Kita mendorong dengan adanya Perpres No.43 tahun 2022, untuk adanya rancangan gubernur melalui rencana aksi daerah,” ucapnya.

Dijelaskan dia, Sehingga dengan adanya rancangan gubernur tersebut, maka nilai Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) akan naik. Kemudian, tiap-tiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) diharapkan berkolaborasi untuk menyelesaikan persoalan.

“Dengan adanya OPD ini tentunya akan membantu, karna persoalan pemuda ini bukan hanya menjadi tugas Dispora tetapi lintas sektor,” terangnya.

Gubri Syamsuar menyambut baik kedatangan pihak perwakilan Kemenpora RI. Terlebih program yang dimiliki kemenpora RI dapat menunjang Provinsi Riau untuk memaksimalkan bonus demografi.

“Dengan adanya berbagai program kepemudaan ini, tentunya harapan kami keahlian yang dimiliki pemuda dapat dibentuk. Diharapkan anak-anak ini nantinya terverifikasi sehingga bisa langsung masuk ke dunia kerja,” ucap Syamsuar.

Share :

Baca Juga

BERITA NASIONAL

Cabang Fahmil Puteri dan Putera Kampar Lolos Ke Bakak Final

BERITA NASIONAL

Tiga Perusahaan Kolaborasi Perbaiki Jalan Dayo Menuju Pendalian, Sebagai Bentuk Tanggung Jawab Sosial

DAERAH

Mendengar Keluhan Masyarakat, Pj Bupati Kampar Tinjau Langsung Kondisi Rakit Penyebarangan Alam Panjang-Padang Mutung

DAERAH

Rutan Labuha Deli Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H/2023 M

DAERAH

Koalisi Pringsewu Maju Bahas Strategi Pemenangan Ririn dan Wiriawan di Pilbup Pringsewu 

HUKUM/KRIMINAL

PPRI Mendukung YASPANI Yustisia dan LPPHI Bongkar Dugaan Suap di PT SG

DAERAH

Pemko Pekanbaru Gesa Pembangunan TPS Pasar Cik Puan

DAERAH

Pondok Gurih alas daun (PGAD ) salah satu tempat kuliner Terfavorit Yang ada di kota Pekanbaru.
× Admin