Home / DAERAH

Selasa, 21 Februari 2023 - 21:03 WIB

Hadiri Peringatan 1 Abad NU, Wabup Husni berharap Kedepannya Tidak Ada Satu Jengkal Tanah Pun Tidak Bershalawat Di Siak

SIAK | LENSANUSA.COM – Wakil Bupati Siak Husni Merza bersama istri Ananda Laila Putri, menghadiri Peringatan Hari Lahir Nahdlatul Ulama (NU) ke 100 tahun (1 Abad), sekaligus peringatan Isra dan Mikraj Nabi Muhammad SAW 1444 H / 2023 M.

Acara tersebut dilaksanakan di Aula Gedung PC NU Kabupaten Siak, Kelurahan Sungai Mempura, Kecamatan Mempura, Sabtu (18/2/2023).

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Siak Husni Merza terlebih dahulu mengatakan kekagumannya terhadap semangat Muslimat atau ibu-ibu NU dalam bernyanyi dan bershalawat.

“Saya salut dan bangga dengan semangat para muslimat NU, di setiap acara NU yang saya hadiri, semangatnya luar biasa baik dalam bernyanyi mars NU dan bershalawat”, kata Husni.

Husni juga mengatakan bahwa NU ini merupakan salah satu pecinta dan penghidup shalawat di pelosok Kabupaten Siak.

“Saya sering menghadiri Tabligh Akbar yang diselenggarakan oleh masyarakat NU diberbagai tempat, semangat dalam bershalawatnya sangat luar biasa. Oleh karena itu, kalau bisa kedepannya tidak sejengkal tanah pun di Kabupaten Siak tidak bershalawat”, ucapnya.

Selain itu, Wabup Husni Merza juga berharap NU bisa menjadi hidayah dalam mempersatukan dan mempertahankan NKRI.

Share :

Baca Juga

BENGKALIS

Dengan Anggaran 7 Triliun, PUPR Bangun Jembatan Penghubung Sumatera – Pulau Bengkalis Sepanjang 6,7 KM

HUKUM/KRIMINAL

Kejati Riau Lengkapi Kekurangan Berkas Perkara Dugaan Tipikor Pembangunan Fisik Masjid Raya Pekanbaru

DAERAH

Cegah penularan penyakit, Tim Medis Lapas Pekanbaru Lakukan Skrining Kesehatan Warga Binaan Baru

DAERAH

Satres Narkoba Polres Langkat kembali mengamankan inisial AD, 29, warga Lhokseumawe, Provinsi Aceh, yang terlibat dalam kasus peredaran narkotika jenis sabu  

BENGKALIS

Ciptakan Mudik Aman Berkesan, 1.423 Personel Gabungan Dikerahkan

ADVERTORIAL

DPMPTSP Gelar Bimtek Implementasi Pelayanan Prima, Wako: Tingkatkan Profesionalitas Petugas MPP Dumai

DAERAH

Satu lagi, Putra Terbaik Kampar Diangkat Sebagai Guru Besar Dengan Gelar Profesor

DAERAH

Tim SAR Cari Bocah Tenggelam Di Sungai Kampar