Iklan KPU

Home / DAERAH / PEKANBARU

Senin, 27 Maret 2023 - 19:46 WIB

Kejar PAD, Penertiban Reklame Ilegal Di Pekanbaru Terus Berlanjut

Kepala Bapenda Kota Pekanbaru Alek Kurniawan .

Kepala Bapenda Kota Pekanbaru Alek Kurniawan .

PEKANBARU | LENSANUSA.COM – Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru, menyasar sejumlah reklame ilegal guna dilakukan penertiban. Penertiban dilakukan untuk memaksimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Pekanbaru.
Pasalnya, saat ini masih banyak reklame ilegal yang berdiri di sejumlah ruas jalan Kota Pekanbaru. Media ini tidak memiliki izin dan tidak membayar pajak daerah.
Kepala Bapenda Kota Pekanbaru Alek Kurniawan mengatakan, pihaknya tetap melakukan penertiban-penertiban. Menurutnya, penertiban itu tidak harus dalam bentuk pemotongan tiang reklame.
“Penertiban itu kan kita lakukan dalam bentuk, memberikan surat peringatan, memberikan teguran, itu sudah kita lakukan hal-hal tersebut,” kata Alek Kurniawan, Senin (27/3).
Ia pun mengakui, untuk mengeksekusi penertiban bando dengan cara menebang atau memotong tiang reklame masih belum maksimal. Hal itu lantaran biaya atau cost yang dikeluarkan untuk eksekusi reklame itu cukup besar.
“Kita tahu sendiri, karena kan untuk melaksanakan eksekusi seperti itu kan butuh sumber daya dan keuangan yang tidak sedikit. Karena untuk tiang reklame sebesar 30 cm sampai 50 cm itu tidak bisa sembarangan kita memotongnya. Kita kan sudah hitung-hitung juga cost nya,” terangnya.
Karena itu, pihaknya kini melakukan upaya-upaya persuasif. Dengan cara menyurati pemilik reklame, memberikan teguran, serta melalui media-media.
Ia menilai, terhadap tiang-tiang reklame itu ada yang sudah habis masa izinnya. Tapi pada prinsipnya kata Alek, pihaknya tetap akan melakukan penertiban.
“Tapi ini tetap akan kita lakukan, karena kita surati mereka untuk melakukan penertiban sendiri. Tapi pada prinsipnya, potensi reklame kita banyak kok,” pungkasnya.

Share :

Baca Juga

DAERAH

Kepala Inspektorat Hadiri Workshop Di BPKP Riau

DAERAH

Tuan Rumah Sumut Siap Raih Podium di Cabor MTB Nomor DHI

DUMAI

Fantastis, Mafia BBM di Dumai Setor 100 Juta Untuk Bungkam Pers se-Riau

DAERAH

Kanwil Ditjenpas Riau Tinjau Lahan Pertanian dan Program Ketahanan Pangan Lapas Terbuka Rumbai

BENGKALIS

Setelah Berjuang Melawan Kanker, Istri Mantan Kades Prapat Tunggal Wafat

DAERAH

Pj Sekda Kampar Buka Secara Resmi Konferensi Kerja III Persatuan Guru Republik Indonesia(PGRI) Kabupaten Kampar

DAERAH

Polres Langkat dan Tim opsnal Polsek pangkalan Brandan berhasil menangkap pelaku tindak pidana narkotika

DAERAH

Polresta Deli Serdang Raih Juara 2 lomba Satkamling
× Admin