Home / DAERAH / PEKANBARU / TNI/POLRI

Kamis, 30 Januari 2025 - 22:32 WIB

Korem 031/Wira Bima Laksanakan Program Makan Bergizi Gratis “Bersama Ciptakan Generasi Sehat dan Cerdas”

LENSANUSA.COM | PEKANBARU, -30 Januari 2025 – Korem 031/Wira Bima melaksanakan program makan bergizi gratis untuk para siswa siswi di SD Kartika dan TK Kartika, yang bertujuan untuk mendukung kesehatan dan gizi anak-anak. Program ini diadakan sebagai bagian dari upaya Korem 031/Wira Bima dalam program unggulan Presiden Bpk. Prabowo Subianto meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat, terutama dalam hal pemenuhan gizi bagi generasi muda.

Program ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kesehatan anak-anak yang merupakan penerus bangsa. Pentingnya asupan gizi yang seimbang untuk tumbuh kembang anak yang optimal.

Sambutan Danrem 031/WB yang di bacakan Kasiter Kasrem 031/WB Kolonel Inf N Wahyu Nugroho. “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Korem 031/WB dalam mendukung program pemerintah dalam mewujudkan generasi penerus bangsa yang sehat dan cerdas. Dengan memberikan asupan gizi yang baik sejak usia dini, kami berharap anak-anak ini bisa tumbuh menjadi individu yang sehat dan siap menghadapi masa depan,” ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan pembagian makanan bergizi yang terdiri dari berbagai jenis makanan sehat, seperti sayur-mayur, buah-buahan, protein nabati dan hewani, yang telah disesuaikan dengan kebutuhan gizi anak-anak. Program ini juga melibatkan tenaga medis dan ahli gizi yang akan menjaminkan kualitas makanan.

Kegiatan ini disambut baik oleh para guru dan orang tua siswa, yang mengapresiasi perhatian Korem 031/Wira Bima terhadap kesehatan anak-anak. Diharapkan, program makan bergizi gratis ini dapat menjadi model untuk kegiatan serupa yang dapat diadakan di sekolah-sekolah lain, sebagai bagian dari upaya bersama dalam menciptakan generasi muda yang sehat dan produktif. (Pen031)

 

Editor: Andi Champay

Share :

Baca Juga

DAERAH

Penting RUU TNI Harus Segera diselesaikan dan di Sosialisasikan Agar Masyarakat Mengerti Dampak dari RUU

TNI/POLRI

Gawat! Ratusan Warga Binaan Rutan Medan Mendadak Berkumpul dalam Blok, Ada Apa?

DAERAH

Ketum KBPP POLRI Salurkan Paket Sembako untuk Warakawuri, Purna Polri, Janda Polri, dan Anak Yatim 

DAERAH

Gelar Jumat Curhat, Polresta Deli Serdang Dengarkan Keluhan Masyarakat

DAERAH

Polres Nias, Diterbitkan Surat SP2HP Terlapor Pj Kades Harefa Naese
Proses penitipan uang kerugian negara oleh tersangka NS melalui wakil keluarga di Kajari Rohil, (29/12/2022)

DAERAH

Melalui Wakil Keluarga, Tersangka NS Lakukan Penitipan Uang Kerugian Negara di Kajari Rohil

BERITA NASIONAL

H. Maung Hercules RM Meresmikan Kantor DPD GRIB Jaya Riau Disambut Ribuan Kadernya 

DAERAH

Sat Narkoba Polres Pelabuhan belawan tangkap 2pengedar dan 1 pengguna sabu di jln Rawe6