Iklan KPU

Home / DAERAH

Jumat, 14 April 2023 - 20:05 WIB

Lapas Kelas IIA Bagansiapiapi Berbagi Kebahagiaan Melalui Touring Pemasyarakatan Dan Bakti Sosia

BAGAN SIAPI API | LENSANUSA.COM – Masih dalam semarak kebahagiaan memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-59 Tahun 2023, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Bagansiapiapi melaksanakan Touring Pemasyarakatan dan Bakti Sosial. Jumat (14/04/2023)

Dalam kegiatan touring pemasyarakatan dan bakti sosial tersebut, Lapas Kelas IIA Bagansiapiapi bekerjasama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kab. Rokan Hilir.

Kegiatan ini diikuti seluruh Pejabat Struktural serta anggota Paguyuban Ibu-ibu Pemasyarakatan (PIPAS) Lapas Bagansiapiapi.

Setelah diberikan arahan oleh Kalapas di halaman Kantor Lapas Bagansiapiapi, seluruh peserta bertolak menuju lokasi penerima Bantuan Sosial ini. Adapun titik lokasi pertama tim touring pemasyarakatan sambangi Pondok Pesantren Al-Assasiyah yang menerima sebanyak 50 paket sembako, kemudian Pondok Pesantren Rhoudatul Jannah menerima 50 paket sembako dan Pondok Pesantren Putri Aisyiyah menerima sebanyak 25 paket sembako.

Tidak hanya itu, 9 orang pensiunan Lapas Bagansiapiapi juga turut menerima bantuan dari tim touring pemasyarakatan. Terakhir sebanyak 150 paket sembako diserahkan kepada masyarakat kurang mampu di sekitar Lapas Bagansiapiapi.

Kalapas Bagansiapiapi Wachid Wibowo berharap melalui kegiatan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat di sekitar Lapas Kelas IIA Bagansiapiapi terutama di bulan Ramadhan yang penuh berkah dan kemuliaan ini.

Share :

Baca Juga

DAERAH

Kapolres Labuhanbatu Turut Serta Bekuk 2 Pengedar Sabu di Padang Bulan

HUKUM/KRIMINAL

Dugaan Oknum TNI-Polri dan Dishut Disebut Terkait Illegal Logging di Rohil

DAERAH

Jumat Barokah, Polsek Kuantan Mudik Bagikan Sembako Kepada Lansia Dan Masyarakat Kurang Mampu

DAERAH

Dihadiri Menteri Pariwisata, Pemkab Rohil Gelar Rapat Persiapan Event Bakar Tongkang

DAERAH

Treasury Award 2023, Pemko Terbaik Ketiga Kategori Penyaluran KUR

DAERAH

Bawa Anak, Ibu Driver Ojol Tewas Saat Akan Pergi Kerja

BERITA NASIONAL

Ketua KONI Pekanbaru Tutup Turnamen Futsal STAI Al-Kifayah Riau

DAERAH

Buka Musdalub, Sekda Dukung Peran LAMR Kota Dumai Ditengah Masyarakat
× Admin