Home / BERITA NASIONAL / LAMPUNG / PEMERINTAH

Selasa, 5 Desember 2023 - 17:53 WIB

Pemkot Bandar Lampung Berangkatkan Umroh 500 Warga

 

BANDARLAMPUNG|LENSANUSA.COM-

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung kembali memberangkatkan 500 jemaah untuk melakukan umrah di Tanah Suci. Jemaah tersebut yakni warga Bandar Lampung tidak mampu.

Wali Bandar Lampung, Eva Dwiana mengaku bersyukur bisa kembali memberangkatkan warganya ke tanah suci. Sebelumnya, program tahunan tersebut berhenti akibat pandemi Covid-19.

“Yang tertunda Alhamdulillah sudah kita berangkat,” kata Eva Dwiana usai membuka manasik jemaah umrah di Gedung Semergo, Sabtu (25/2).

Menurutnya, ia berencana menambah kuota umrah pada tahun berikutnya, asal pendapatan asli daerah (PAD) Kota Bandar Lampung mengalami peningkatan.

“Mudah-mudah Kota Bandar Lampung bisa diberikan rezeki lebih banyak lagi sehingga bisa memberangkat lebih banyak,” ujarnya.

Ia juga mengimbau kepada para pendamping untuk lebih memperhatikan jemaah yang sudah lanjut usia. Pasalnya di Mekkah cukup padat.

“Mudah-mudahan diberikan kelancaran dan kemudahan,” jelasnya.

Perlu diketahui, Pemkot Bandar Lampung menganggarkan dana sekitar Rp15,1 miliar untuk 500 jemaah. Direncanakan jemaah akan berangkat pada akhir Februari dan Maret 2023.(HMS)(SM).

Share :

Baca Juga

BERITA NASIONAL

Ketum DPP PWDPI, M.Nurullah RS Tolak Draf RUU Penyiaran

BERITA NASIONAL

Peringati HUT Bhayangkara ke-78, Kapolsek Tanjung Raja Beserta Jajaran Mengikuti Upacara Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Seguguk

BERITA NASIONAL

Simpan 81 Gram Sabu Siap Edar, Resedivis Narkoba di Bandar Lampung Diringkus Polisi

MEDAN

Dirlantas Poldasu: Optimalkan Terminal Amplas Mulai 10 Januari

DI YOGYAKARTA

Kejari Bantul Musnahkan Ribuan Botol Miras hingga Uang Palsu ‎

DAERAH

Resmikan Permainan Rakyat Dihutan Kota, Bupati Rohil : Tetap Jaga Kekompakan

DKI JAKARTA

Diduga Serangan Balik Koruptor? Jampidsus Febrie Adriansyah Dilaporkan ke KPK, Rahmad Sukendar: “Pembunuhan Karakter !!”

PEMERINTAH

Soal Video Viral Mirip Sekda, Diskominfotiks Rohil Lakukan Koordinasi Dengan Kementrian Kominfo RI