Home / DI YOGYAKARTA

Selasa, 10 Juni 2025 - 18:20 WIB

Peringati HUT Bhayangkara ke-79, Satlantas Polresta Sleman Gandeng Komunitas STAK Gelar Bakti Sosial

Kasatlantas Polresta Sleman AKP Mulyanto memberikan bingkisan kepada masyarakat.

Kasatlantas Polresta Sleman AKP Mulyanto memberikan bingkisan kepada masyarakat.

SLEMAN | LENSANUSA.COM. – Dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-79, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Sleman menunjukkan kepedulian sosial dengan menggelar kegiatan bakti sosial bersama Komunitas STAK, Selasa(10/6/2025).

Kegiatan ini menjadi wujud nyata kasih sayang dan kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polresta Sleman AKP Mulyanto, S.E., S.H., M.M., didampingi oleh Wakasat Lantas, anggota Satlantas, serta relawan dari Komunitas STAK. Mereka menyambangi sejumlah warga yang sedang menghadapi kesulitan ekonomi maupun tengah berjuang melawan penyakit.

“Bakti sosial bukan sekadar memberi, tetapi juga berbagi kebahagiaan dan harapan,” ujar AKP Mulyanto dalam kesempatan tersebut.

Dengan semangat kemanusiaan dan kepedulian sosial, kegiatan ini diharapkan mampu mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat.

Selain sebagai bentuk empati, kegiatan ini juga menjadi momentum penting untuk menumbuhkan rasa solidaritas serta menginspirasi masyarakat untuk terus menebar kebaikan dalam kehidupan sehari-hari.

Satlantas Polresta Sleman berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai pelayan dan pelindung yang peduli terhadap sesama.

Melalui kegiatan sosial seperti ini, Polri berharap dapat lebih dekat dan diterima oleh seluruh lapisan masyarakat.*SY.

Share :

Baca Juga

DI YOGYAKARTA

Kapolda DIY Resmikan Pembangunan Dapur SPPG di Kulonprogo: Dukung Pemenuhan Gizi Masyarakat

BERITA NASIONAL

Danrem 072 /Pamungkas Buka Kejuaraan Panahan Gladi Barebow Asia Championship 2024

DI YOGYAKARTA

Pria Asal Sukoharjo Curi Handphone di Bantul, Terancam Lima Tahun Penjara

DI YOGYAKARTA

TIM 17 Grib Jaya Korwil Bantul Bersama PAC Dlingo Berbagi Takjil Di Bulan Suci Ramadhan

DI YOGYAKARTA

Evan Basith Reswara Putra Anggota Brimob Polda DIY Raih Penghargaan Adhi Makayasa AAU 2025

DI YOGYAKARTA

3000 Pelari Ramaikan Bantul Fun Run 2025, Uang Pendaftaran Sebagian disumbangkan Untuk Bulan Dana PMI

DI YOGYAKARTA

Rekapitulasi KPU Bantul Selesai, Halim-Aris Raih Suara Terbanyak

DI YOGYAKARTA

Launching Peringatan Hari Jadi Bantul ke-194 : “Bantul Bumi Satriya,Sawiji Ambuka Kertaning Praja”