Home / Uncategorized

Kamis, 19 Desember 2024 - 16:27 WIB

Polresta Deli Serdang Ikuti kegiatan Upacara Bela Negara Ke-76

DELI SERDANG | LENSANUSA.COM – Kabupaten Deli Serdang memperingati Hari Bela Negara ke-76 dengan menggelar Upacara di Halaman Kantor Bupati Deli Serdang. Kamis (19/12/24)

Hadir sejumlah Pejabat Daerah dan peserta upacara dari berbagai instansi setempat. Turut hadir Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Raphael Sandhy Cahya Priambodo SIK yang diwakili oleh Wakapolresta Deli Serdang AKBP Juliani Prihartini SIK MH

Upacara dimulai pada pukul 08.00 WIB dan berlangsung  dengan serangkaian acara yang mencakup pembacaan ikrar bela negara, amanat oleh Inspektur Upacara serta menyanyikan lagu Mars Bela Negara.

Salah satu momen penting dalam upacara tersebut adalah pembacaan amanat Presiden Republik Indonesia yang disampaikan oleh PJ Bupati Deli Serdang, Ir Wiriya Alrahman, M.M

Dalam amanatnya, Presiden mengingatkan seluruh rakyat Indonesia tentang pentingnya semangat bela negara yang diwariskan oleh para pahlawan dalam mempertahankan kedaulatan negara, terutama mengingat kembali peristiwa bersejarah Agresi Militer Belanda II pada tanggal 19 Desember 1948 yang menjadi tonggak peringatan Hari Bela Negara.

Saat diwawancarai, Wakapolresta Deli Serdang AKBP Juliani Prihartini SIK MH mengatakan ,” Melalui peringatan Hari Bela Negara ke-76 ini, diharapkan seluruh masyarakat Kab. Deli Serdang dan Indonesia pada umumnya dapat semakin menggelorakan semangat bela negara, menjaga persatuan, serta berkontribusi nyata dalam memajukan bangsa menuju Indonesia yang lebih kuat dan maju di masa depan” pungkasnya. (Dilla

Share :

Baca Juga

HUKUM/KRIMINAL

Waspada Penipuan Online! Nama dan Foto Umbu Ridi Dicatut untuk Modus Penipuan Pulsa

BERITA NASIONAL

Giat Strong Point Sore, Ini Kata Kapolsek Lalan Iptu Zulkarnain Afianata, ST, M.Si, MH

DAERAH

Bupati Pelalawan Lantik 6 Orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama
Pj Sekdako Pekanbaru, Indra Pomi Nasution, S.T., M.Si.

Uncategorized

Pemko Pekanbaru Bolehkan Masyarakat Rayakan Tahun Baru 2023 di RTH

BERITA NASIONAL

Kreatif, Pemilihan Ketua RT di Kelurahan Pringsewu Barat Layaknya Pemilihan Presiden

JAWA TENGAH

Jenderal Maruli Simanjuntak Didampingi Brigjen Bambang Sujarwo Tinjau Kesiapan Tempur Arhanud

BERITA NASIONAL

Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Ke-1 LI BAPAN RI Dalam Tema “Penguatan Sinegritas Lembaga Dalam Organisasi”

Uncategorized

Polresta Deli Serdang Gelar Khitanan Dan Vaksin Massal, Sambut HUT Bhayangkara Ke-77