Home / TNI/POLRI

Selasa, 3 Juni 2025 - 21:28 WIB

Aksi Masif Polda Sumut Berantas Narkoba, 2.373 Kasus Terungkap Sejak Awal 2025

MEDAN | LENSANUSA.COM – Perang terhadap narkoba terus digencarkan Polda Sumatera Utara. Dalam konferensi pers yang digelar Selasa (3/6/2025), Kapolda Sumut Irjen Pol. Whisnu Hermawan Februanto, S.I.K., M.H. menyampaikan, ribuan kasus narkoba berhasil diungkap sejak awal tahun 2025.

Hingga Juni ini, tercatat sebanyak 2.373 kasus dengan 3.051 tersangka telah diamankan.

“Ini bukti komitmen kami memberantas peredaran narkoba. Sinergi dengan pemerintah daerah, BBPOM, Bea Cukai, Avsec Bandara Kualanamu dan stakeholder lainnya terus kami tingkatkan,” ujar Kapolda.

Lebih lanjut, jumlah  barang bukti yang disita juga mencengangkan : 665 kilogram sabu, 121 ribu butir ekstasi, dan 1,1 kilogram kokain dan narkotika lainnya berhasil diamankan jajaran Ditresnarkoba Polda Sumut. Salah satu temuan yang mencolok adalah narkotika jenis baru pod vaving liquid mengandung zat etomidate dan metomidate yang efeknya sangat berbahaya.

“Ada 5.393 pod vaving liquid yang kami amankan. Dua modus yang digunakan adalah pengiriman melalui jalur laut dari perairan Malaysia dan distribusi darat oleh jaringan lokal. Harganya sangat mahal, antara Rp4,5 juta hingga Rp5,5 juta per unit,” ungkap Dirresnarkoba Polda Sumut Kombes Pol. Dr. Jean Calvijn Simanjuntak, S.I.K., M.H.

Pihak kepolisian juga mencatat pola-pola penyelundupan narkoba yang makin canggih, seperti penyimpanan di gudang olahan, kompartemen tersembunyi kendaraan, hingga distribusi lewat hiburan malam dan loket-loket di kawasan padat penduduk.

Kapolda menekankan pentingnya peran masyarakat dalam perang melawan narkoba.

“Kami tidak bisa bekerja sendiri. Kami butuh dukungan semua pihak, termasuk rekan media. Tolong bantu kami wujudkan Sumatera Utara yang bersih dari narkoba,” tegasnya.

(Red/Dilla)

Share :

Baca Juga

BERITA NASIONAL

Usai Cuti Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Korem 043/Gatam Laksanakan Halal Bihalal

TNI/POLRI

Sat Lantas Polres Sibolga Gelar Police Goes To School Di SMPN 2 Sibolga Dalam Rangka Operasi Zebra Toba 2025

TNI/POLRI

Jual Narkoba Dikebun Sawit Padang Cermin Ditangkap Sat Narkoba Binjai

DAERAH

Kapolres Rohil Sambut Kunjungan Gubernur dan Kapolda Riau ke Kantor Bupati Rohil 

BENGKALIS

Desa Kelapapati Mendapat Dukungan Sebagai Program Kampung Bebas Narkoba

SUMATERA UTARA

Kapolresta Deli Serdang Buka Kompetisi Panahan Plantation Archery Open Piala Kapolresta Deli Serdang 2024

DAERAH

Polsek Kuantan Mudik Ungkap Kasus Penyalahgunaan Narkotika Jenis Sabu di Desa Lubuk Ramo

TNI/POLRI

Jalinsum Sipirok–Taput Lumpuh Total Akibat Longsor, Polisi Imbau Pengendara Cari Jalur Alternatif