Home / DI YOGYAKARTA

Sabtu, 14 Desember 2024 - 20:17 WIB

Terlihat di CCTV Bocah 4 Tahun Terpeleset Saat Bermain Terbawa Arus Dan Tenggelam di Sungai Belik Pleret Bantul

BANTUL | LENSANUSA.COM. – Seorang anak perempuan ANS (4) tenggelam di sungai Mbelik dusun Wonokromo 1, Kalurahan Wonokromo, Kapanewon Pleret Kabupaten Bantul, Sabtu (14/12/2024) Pencarian masih terus dilakukan oleh Tim SAR Gabungan.

Menurut keterangan saksi Muhamad Jamaludin (22) mengatakan bahwa  sekira pukul 12.15 wib orang tua korban mencari anaknya yang diduga sedang bermain di halaman depan ponpes fadlun Minalloh. Lokasi tempat bermain berdekatan dengan sungai Mbelik, tidak ada pembatas dipinggir sungai. Selanjutnya orang tua korban bersama santri pondok mencari korban disekitar lokasi bermain. Namun tidak diketemukan.

” Sekira pukul 13.00 wib saya  membuka cctv milik pondok pensantren Fadlun Minalloh yang kameranya mengarah ke lokasi tempat bermain, terlihat dimonitor cctv sekira pukul 10.10 wib korban bermain di pinggir sungai mbelik dan terpeleset jatuh ke sungai. Korban terbawa arus di sungai belik” ungkapnya

Selanjutnya saksi dan orang tua korban melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Pleret. Bersama Satpolairud Polda DIY  dan team BPBD Bantul berkoordinasi untuk melakukan pencarian dengan cara menyusuri sungai bersama SAR gabungan.

Saat malam ini proses pencarian masih dilakukan oleh tim SAR gabungan dan hasil masih nihil korban belum bisa diketemukan. *SY

Share :

Baca Juga

DI YOGYAKARTA

Menyambut Hari Bhayangkara ke-79 Polda DIY Menggelar Bhakti Kesehatan Operasi Katarak Gratis di RS Bhayangkara

DI YOGYAKARTA

Mantan Mantri Bank BUMN Unit Kasihan di Tetapkan Sebagai Tersangka Atas DugaanTindak Pidana Korupsi.

DI YOGYAKARTA

Kapolres Menghimbau Warga Bantul Waspada Uang Palsu Jelang Lebaran

DI YOGYAKARTA

Tim Gegana Polda DIY Sterilisasi Gereja di Bantul, Pastikan Keamanan Jelang Natal

DI YOGYAKARTA

Galian Proyek Tanpa Rambu Lalulintas di Timur Gembiraloka Zoo Memakan Korban Lagi, Walikota Akan Tindak Tegas Penyedia Jasa bila Proyek Tidak Segera diselesaikan

BERITA NASIONAL

Danrem 072 /Pamungkas Buka Kejuaraan Panahan Gladi Barebow Asia Championship 2024

DI YOGYAKARTA

Gelar Simulasi Bencana , Kapolsek Piyungan : Tingkatkan Kesiapsiagaan Bencana Hadapi Musim Hujan

DI YOGYAKARTA

Cekcok di TPI Pantai Depok Parangtritis ,Nelayan Asal Banyumas Tusuk Pria Pakai Cula Ikan Pari