Home / DI YOGYAKARTA / TNI/POLRI

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 10:30 WIB

HUT TNI Ke-79, Kodim 0729 / Bantul Gelar Upacara dan Ramah Tamah

Foto menchoyulianto.dok

Foto menchoyulianto.dok

BANTUL | LENSANUSA.COM. – Komandan Kodim 0729/ Bantul Letkol Inf.Muhidin S.H. MIP. memimpin upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional Indonesi (TNI) ke- 79 di lapangan Makodim Bantul , Sabtu (5/10/2024).

Bertindak sebagai Inspektur upacara Letkol Inf Muhidin .S.H. MIP dan Komandan upacara Kapten .Inf Rajiko danramil Pundong.

Adapun tema HUT TNI ke 79 tahun 2024 yakni, “TNI modern bersama rakyat siap mengawal suksesi kepemimpinan nasional untuk Indonesia maju”.

Dandim Bantul saat membacakan amanat panglima TNI Jendral Agus Subiyanto menyampaikan kepada seluruh prajurit untuk mengedepankan tugas dan kepentingan rakyat di atas kepentingan pribadi.

Ia juga menyampaikan rasa hormat dan penghargaan kepada seluruh prajurit atas dedikasi dan integritasnya dalam menjalankan tugas, sehingga TNI saat ini terus mendapatkan kepercayaan dan tempat di hati rakyat Indonesia.

“Saya mengajak, seluruh prajurit dan keluarga besar TNI untuk memberikan apresiasi yang tulus kepada Bapak Presiden Republik Indonesia, Ir .H. Joko Widodo atas dedikasi dan kerja kerasnya selama sepuluh tahun memimpin Republik Indonesia,” pungkasnya

Turut hadir dalam acara tersebut yakni Pjs Bupati Bantul Adi Bayu Kristanto, Kapolres AKBP Michael R. Risakotta, S.H., S.I.K, Ketua PMI Bantul Agus Budi Raharjo SKM.Mkes, Ketua Sementara DPRD Hanung Raharjo,.ST.MT, Dirut PDAM Arinto Hendro Budiantoro, S.E, dan jajaran Forkompinda Bantul.

Suasana HUT TNI di kodim bantul sangat tampak antusias perwakilan dari berbagai ormas dan relawan seperti Pemuda Pancasila, FJI, Laskar Syaidina Ali,FPRB,FAKI, Paksikaton, MJc dan relawan PMI Bantul serta kelompok relawan lainya dengan penuh guyub rukun .*SY

 

Share :

Baca Juga

HUKUM/KRIMINAL

Rokok Illegal Marak Beredar, APH Kemana?

DI YOGYAKARTA

Pejalan Kaki Hanyut Terbawa Arus Deras di Gorong Gorong Jalan Wates Sedayu Bantul

DI YOGYAKARTA

Bupati Hadiri Pembukaan Bimbingan Manasik Haji Kabupaten Sleman

SUMATERA UTARA

Patut di Contoh Polsek Hinai Beserta Masyarakat Doakan dan Dukung Timnas U-23

DAERAH

Bentuk Sinergitas  TNI/POLRI ,Danrem 031/WB, Kapolda Riau, Laksanakan Apel kesiapsiagaan Penanganan karhutla Bersama Gubernur Riau.

LANGKAT

Kapolres Langkat Laksanakan Jumat Curhat di Masjid Nurul Huda, Berikan Pesan Kamtibmas

DAERAH

Tersangka Kasus Korupsi Desa Deras Tajak Resmi Diserahkan ke Kejaksaan Negeri Kampar  

DI YOGYAKARTA

Polda DIY Terima Kunjungan Lemhannas RI dalam Rangka SSDN P4N LXVIII